Terlalu Perkasa, Mercedes Tinggal Tunggu Waktu Jadi Juara
Selasa, 14 Mei 2019 – 01:42 WIB

Lewis Hamilton di F1 Spanyol. Foto: Mercedes-AMG
Berdasarkan track record yang ada, tim yang mampu mendominasi pada lima balapan awal selalu menjadi pemilik juara di akhir musim.
Apalagi, pernyataan pembalap Ferrari Charles Leclerc menjelang race di Montmelo juga memantik situasi tersebut.
Dia menyebut apa pun hasil di Barcelona bakal menjadi tolok ukur sisa balapan musim ini.
Mercedes yang begitu dominan dan kemungkinan besar sulit untuk kehilangan singgasananya.
Max Verstappen yang sudah berusaha keras pun tidak mampu menandingi kecepatan W10 milik Mercedes.
"Mobil-mobil Mercedes terlalu cepat. Namun, kami mampu kompetitif dan senang bisa naik podium," ujar pembalap Belanda tersebut. (nap)
Mercedes menunjukkan dominasinya pada Formula 1 2019 dengan meraih hasil mengesankan pada seri Spanyol akhir pekan kemarin.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- F1: Max Verstappen Jadi Raja di GP Jepang
- Aksi Brad Pitt dan Debut Lewis Hamilton di Layar Lebar Lewat Film F1
- Dunia Hari Ini: Melbourne Siap Menggelar Balapan Formula1 di Akhir Pekan
- Mercedes-AMG GT 63 PRO 4MATIC+ Motorsport Diperkenalkan, Para Kolektor Harus Merapat
- Mercedes-Maybach S 680 Nordic Glow Hanya Diproduksi Sebanyak 50 Unit
- Catat, Hal Penting yang Perlu Diketahui Sebelum Nonton Formula 1 Singapore Grand Prix 2024