TERLALU! Pilot dan Pramugari tak Hanya Nyabu, tapi...

jpnn.com - JAKARTA - Sebanyak tiga kru maskapai penerbangan tertangkap tangan oleh Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Banten. Mereka adalah ESA, 34 sebagai pilot, MT (23) seorang pramugara, dan SR (20) seorang pramugari.
Kepala BNN Komisaris Jenderal Budi Waseso mengatakan mereka tertangkap tangan setelah dilakukan penelusuran oleh petugas pada Sabtu, (19/12), yang kemudian tertangkap pada esok harinya, Minggu, (20/12)
"Pada saat ditangkap mereka memakai narkotika jenis sabu dan ganja," ujar pria yang akrab disapa Buwas pada Rabu, (22/12).
Lalu, setelah tertangkap tangan mereka langsung digiring petugas ke labotorium BNN Provinsi Banten untuk dilakukan tes urine. "Ternyata mereka semua positif menggunakan keduanya," terang Buwas.
Kendati demikian, ketika ditanya jumlah takaran yang dipakai kru maskapai tersebut, Buwas enggan menyebutkannya. Buwas menambahkan, pihaknya masih melakukan pengembangan terhadap ketiga pelaku tersebut.
"Kami belum petakan mereka sebagai korban atau pelaku. Semua dalam pengembangan termasuk dari mana mereka dapatkan sabu dan ganja tersebut," pungkasnya. (Mg4/jpnn)
JAKARTA - Sebanyak tiga kru maskapai penerbangan tertangkap tangan oleh Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Banten. Mereka adalah ESA, 34 sebagai
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?