Terlihat Bersama dengan Faisal Haris, Sarita: Santuy

Terlihat Bersama dengan Faisal Haris, Sarita: Santuy
Sarita Abdul Mukti bersama mantan suaminya, Faisal Haris. Foto Instagram

jpnn.com, JAKARTA - Sarita Abdul Mukti dengan mantan suaminya, Faisal Haris kembali terlihat dekat.

Momen langka itu terjadi saat pasangan yang resmi bercerai 2018 itu menemani putri ketiga mereka Shafa Haris yang baru saja keluar dari rumah sakit.

Shafa membagikan momen saat ayah dan ibunya berada di dalam satu lift berdekatan, Selasa (10/3) lalu.

Pacar Bastian Steel tampak bahagia didampingi kedua orang tuanya.

Sadar bakal menjadi pembicaraan, Sarita menuturkan dirinya memiliki alasan tersendiri mengapa mau berdekatan dengan Faisal.

Bagi Sarita, meski bercerai dia ingin tetap menjaga hubungan baik dengan Faisal. Bagaimanapun juga Faisal merupakan ayah dari keempat anak-anaknya.

“Santuy, silaturahmi harus dijaga baik, kebahagiaan anak nomor satu,” ungkap Sarita lewat Insta Story miliknya.(chi/jpnn)

Terbongkar Sifat Asli Adhisty Zara

Shafa Haris membagikan momen saat ayah dan ibunya Sarita Abdul Mukti berada di dalam satu lift berdekatan,


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News