Termui Surya Paloh di Kantor NasDem, Kaesang Mengaku Bahas Tipis-Tipis Pilkada Jateng

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep mendatangi kantor NasDem di Gondangdia, Jakarta Pusat, Senin (22/7) untuk menemui ketum parpol berkelir biru itu Surya Paloh.
Kaesang mengaku membahas tipis soal Pilkada Jawa Tengah (Jateng) 2024 ketika bertemu Paloh di kantor NasDem.
"Mengenai Jateng cuma tipis-tipis saja. Tidak ada pembicaraan serius," kata dia kepada awak media di kantor NasDem, Jakarta, Senin.
Diketahui, Ketua Fraksi NasDem di DPR RI Robert Rouw menjadi tokoh yang mendampingi Paloh ketika berbicara dengan Kaesang.
Menurut Kaesang, pembicaraannya dengan Paloh lebih banyak membahas tentang Indonesia bagian Timur karena ada sosok Robert Rouw yang menguasai daerah itu.
"Kami lebih bicara Indonesia Timur, karena Pak Robert yang menguasai Indonesia Timur," lanjutnya.
Kaesang tidak memungkiri pembicaraannya dengan Paloh membahas pula kerja sama politik PSI dan NasDem pada pilkada di wilayah Indonesia bagian Timur.
"Kami saling kolaborasi di beberapa daerah, khususnya di Indonesia Timur dan ada juga beberapa di Pulau Jawa," kata putra bungsu Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) itu.
Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep mendatangi kantor NasDem di Gondangdia, Jakarta Pusat, Senin (22/7) untuk menemui ketum parpol berkelir biru itu Surya Paloh.
- Program Remaja Bernegara Bentuk Tanggung Jawab Parpol untuk Regenerasi Dunia Politik
- HUT ke-17 Gerindra, Surya Paloh Kasih Kado Berharga Buat Prabowo
- Remaja Bernegara, Ajak Generasi Muda Memahami Sistem Demokrasi di Parlemen
- Pidato di Acara Wantim NasDem, Paloh Singgung Penguatan Kewaspadaan Politik
- Wakasal Laksdya TNI Erwin Disebut Calon Kuat KSAL, Begini Respons Legislator NasDem
- Kejagung Paling Dipercaya Memberantas Korupsi, Sahroni: Ini Era Keemasan Kejaksaan