Ternyata Brigadir J Masih Hidup Saat Irjen Ferdy Sambo Lakukan Ini, Bu Putri?

jpnn.com, JAKARTA - Komisioner Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) Choirul Anam mengatakan terus mendapatkan sejumlah dokumen dan data baru.
Hal itu disampaikan Komnas HAM seusai melakukan pemeriksaan digital dan siber dalam kasus baku tembak antara Bharada E dengan Brigadir J di rumah Kadiv Propam nonaktif Irjen Ferdy Sambo.
Menurut dia, informasi pertama dari rekaman video yang mereka dapatkan ialah Brigadir J masih hidup saat rombongan Irjen Ferdy Sambo tiba di Jakarta dari Magelang.
“Yang paling penting dari video tersebut, di area Duren Tiga memperlihatkan ada Irjen Sambo, rombongan dari Magelang."
"Irjen Ferdy Sambo masuk duluan, setelah sekian waktu ada rombongan. Di situ terlihat Bu Putri, ada almarhum Brigadir J,” ungkap Anam.
Selain itu, dia melanjutkan kasus penembakan yang menewaskan Brigadir J berkaitan dengan kejadian di Magelang, Jawa Tengah.
“Satu lagi yang membuat (informasi) ini kaya, terkait dengan apa yang terjadi di Magelang,” ungkap Anam saat konferensi pers di kantor Komnas HAM, Senin kemarin.
Namun, dia justru tak mengungkapkan secara perinci hal tersebut.
Komisioner Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) Choirul Anam menyebutkan bahwa Brigadir J masih hidup saat rombongan Irjen Ferdy Sambo tiba
- Keluarga Almarhumah Kesya Lestaluhu dan Kepala Suku Biak Mengadu ke Komnas Perempuan
- Kasus Pembunuhan Kesya, Komnas HAM Siap Mengawal & Melakukan Segala Daya Upaya
- Strategi Baru Komnas HAM Membangun Interaksi Publik Melalui Media Sosial
- Datangi Komnas HAM, Agustiani Tio Laporkan Kesewenang-wenangan KPK
- Putri Nikita Mirzani Diduga Alami Ini, Razman Nasution Datangi Komnas HAM
- Komnas HAM Diminta Selidiki Dugaan Pelanggaran Oknum Nakal yang Menahan WN India