Ternyata Bukan Hanya RJ Lino yang Dipecat

jpnn.com - JAKARTA - Dewan Komisaris Badan Usaha Milik Negara (BUMN) resmi memberhentikan Richard Joost Lino dari jabatannya sebagai direktur utama PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) II, Rabu (23/12). Selain Lino, Direktur Pelindo II Ferialdy Noerlan juga ikut diberhentikan.
Kepala Bagian Humas BUMN Teddy Poernama mengatakan Dewan Komisaris Pelindo II menyampaikan pandangan kepada Menteri BUMN Rini Soemarno supaya mereka diberhentikan dari jabatannya.
"Agar Direktur Utama RJ Lino dan Direktur Ferialdy Noerlan tidak dibebani tugas untuk mengelola perusahaan karena masalah hukum yang dihadapinya," ujar Teddy di Kementerian BUMN, Rabu (23/12) petang.
Atas dasar itulah, Lino dan Ferialdy resmi diberhentikan mulai hari ini. Langkah pemberhentian tersebut, sambung Teddy, dilakukan untuk memastikan bahwa kegiatan perseroan bisa berjalan dengan optimal.
Seperti diketahui RJ Lino dinyatakan sebagai tersangka oleh KPK dalam kasus pengadaan Quay Container Crane tahun 2010. Sementara Ferialdy Noerlan dinyatakan sebagai tersangka kasus pengadaan mobil crane 2013 oleh Bareskrim Polri. (chi/jpnn)
JAKARTA - Dewan Komisaris Badan Usaha Milik Negara (BUMN) resmi memberhentikan Richard Joost Lino dari jabatannya sebagai direktur utama PT Pelabuhan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?
- Menjelang Mukernas dan Pelantikan, PP ISNU Gelar Fun Walk Serta Go Green di CFD Thamrin
- KPPI 2025 Siap Digelar, PENEMU Dorong Perempuan Ambil Peran Strategis
- Pemerintah Klaim Tarif Impor Trump dari AS Tak Ganggu Swasembada Nasional
- OTT Dugaan Politik Uang PSU Pilkada Serang, Bawaslu Sita Barbuk Uang & HP
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap