Ternyata Gerindra dan Nasdem Sepakat Usung Pasangan Ini
jpnn.com - BANJARMASIN - Pasangan Bahrian Noor-Suwandi mendeklarasikan diri sebagai pasangan bakal calon (balon) dalam Pilkada Batola, Sabtu (17/9). Mereka diusung tiga partai, yakni Gerindra, PKB dan Nasdem.
Bahrian-Suwandi menjadi pasangan balon yang pertama kali mendeklarasikan. Bahkan, pasangan ini yang pertama mendapat perahu politik untuk maju bersaing menjadi orang nomor satu di Bumi Ijejala.
Syarat maju 20 persen kursi di DPRD Batola diraih dengan mulus. Masing-masing empat kursi Gerindra dan PKB diraih lebih dulu dari balon lain. Bahkan, Nasdem yang tak memiliki satu pun kursi di DPRD Batola turut mendukung pasangan ini.
Dalam deklarasi kemarin, diserahkan pula formulir B1KWK. Form ini isinya kesepakatan parpol pengusung dan pendukung sebagai syarat pendaftaran. Nantinya, form ini akan diserahkan ke KPU ketika pendaftaran pasangan balon kepala daerah.
Bahrian mengungkapkan, setelah deklarasi kemarin, langkah selanjutnya adalah bersiap melakukan pendaftaran. Jadwal pendaftaran sendiri pada 21 September sampai 23 September mendatang.
Bahrian optimistis diterima sebagai pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Batola. "Harinya belum kami tentukan, apakah di hari pertama, atau hari terakhir," kata Bahrian. (mof/yn/ram/jos/jpnn)
BANJARMASIN - Pasangan Bahrian Noor-Suwandi mendeklarasikan diri sebagai pasangan bakal calon (balon) dalam Pilkada Batola, Sabtu (17/9). Mereka
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pakar Prediksi Putaran Kedua Pilgub Jakarta Bakal Sengit
- Jika Pilkada Jakarta 2 Putaran, RK-Suswono Berpeluang Menang
- Pramono Mendeklarasikan Kemenangan, Tim RIDO Bilang Tak Resmi
- Anomali di Pilkada Banten, Airin Sudah Memenangkan Prabowo, Tetapi Dikerjai Parcok
- ASR-Hugua Unggul di Pilgub Sultra versi Quick Count Charta Politika
- Partisipasi Pilgub Jakarta Rendah, Arief Rosyid Ungkap Penyebab Pemilih Muda Pilih Golput