Ternyata Harga Cabai Rawit Masih Mahal
Kamis, 13 Juni 2019 – 00:56 WIB
Asnah pedagang di pasar Botania 1 mengakui harga cabai setan masih tinggi. Hal itu dikarenakan pasokan dari daerah penghasil belum begitu lancar. Karena itulah menurutnya harga-harga kebutuhan masih tinggi.
Baca Juga:
"Iya memang mahal. Kemarin kami sempat beli diatas Rp 150 ribu per kg. Sekarang sudah turun, kami jual Rp 150 ribu per kg," tuturnya.
Ia juga mengakui daya beli masyarakat juga masih rendah. Tak banyak yang berbelanja seperti hari biasa. Sejumlah pedagang juga masih belum beraktifitas normal seperti biasanya.
"Memang harga-harga masih pada mahal. Yang beli juga masih sepi," ujarnya. (yas/BP)
Ibu – ibu warga Kota Batam, Kepri, mengeluhkan harga cabai rawit yang ternyata masih mahal.
Redaktur & Reporter : Soetomo
BERITA TERKAIT
- Seusai Minyak Goreng, Harga Cabai Rawit hingga Bawang Merah Naik
- Lulus SKD, 163 Pelamar CPNS Batam Lanjut ke Tahap SKB
- Menilik Peluang Menang Para Calon Wali Kota Batam Versi Survei Indikator Politik
- Pencinta Kuliner Merapat, Hotel di Batam Ini Hadirkan Dimsum All You Can Eat
- Aliansi Mahasiswa di Batam Laporkan Amsakar Achmad ke Bareskrim Polri, Ini Masalahnya
- Polda Riau Buru Wanita Pemasok Pakaian Bekas di Batam dan Sumatra