Ternyata Ini Alasan Jokowi Beri Tugas Istimewa kepada Prabowo di Kalimantan

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo memberikan tugas istimewa kepada Menteri Pertahana Prabowo Subianto untuk mengurusi pengembangan proyek lumbung pangan cadangan di Kalimantan Tengah.
Pria yang akrab disapa Jokowi itu menilai Prabowo sebagai Menteri Pertahanan tidak hanya mengurusi soal alat utama sistem persenjataan (alutsista), melainkan membuat lumbung pangan baru bagi Indonesia.
"Kemarin kan sudah saya sampaikan bahwa food estate itu berangkat dari peringatan FAO bahwa akan ada krisis pangan dunia sehingga perlu kami antisipasi cepat dengan membuat cadangan pangan strategis. Dan yang namanya pertahanan itu bukan hanya urusan alutsista, tetapi juga ketahanan di bidang pangan menjadi salah satu bagian dari itu," kata Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Senin (13/7).
Jokowi sendiri sudah mendengarkan laporan dari Prabowo soal anggaran untuk membangun lumbung pangan baru di Kapuas dan Pulang Pisau. Nantinya, Prabowo akan dibantu untuk urusan pertanian dan distribusi pangannya.
"Saya perlu sampaikan, kemarin saya lupa bahwa di Kalteng itu bukan gambut, loh, ya. Kemarin kan agak ramai masalah itu. Endak, itu semua sudah lama kita cek, itu aluvial semua. Itu di luar gambut dan saya kira enggak akan mengganggu lingkungan yang ada. Kita tahu gabut di mana titiknya, mana yang gambut," jelas dia.
Jokowi menginginkan Prabowo menjadi leading sector dalam membangun cadangan strategis pangan.
BACA JUGA: Polisi Ungkap Penyebab Utama Kematian Editor Metro TV, Oh Ternyata
Presiden Joko Widodo memberikan tugas istimewa kepada Menteri Pertahana Prabowo Subianto untuk mengurusi pengembangan proyek lumbung pangan cadangan di Kalimantan Tengah.
- Laskar Merah Putih Ajak Masyarakat Dukung Kejagung Berantas Korupsi
- Kejagung Lagi Digdaya, Potensial Dijadikan Musuh Bersama
- Peneliti BRIN Dorong Publik Mendukung Agenda 'Bersih-Bersih' di Era Prabowo
- Blusukan di Bekasi, Prabowo Buka Puasa Bareng Korban Banjir
- Konon, Kopdes Merah Putih jadi Upaya Revolusioner Demi Menguatkan Ekonomi Rakyat
- Bersepatu Bot, Prabowo Datangi Korban Banjir di Bekasi, Lihat