Ternyata Ini Alasan TMI Berubah Nama jadi Telkomsel Ventures
Ketiga pilar strategis itu sejalan dengan aspirasi dan peran Telkomsel Ventures sebagai Corporate Venture Capital untuk mengembangkan bisnis Telkomsel secara exploitative (memaksimalkan core business) dan juga explorative (membangun pertumbuhan bisnis baru).
Hal ini menjadi wujud dari komitmen Telkomsel untuk mendukung perekonomian digital Indonesia dengan membuka peluang kolaborasi bersama para startup.
Perubahan nama dari TMI menjadi Telkomsel Ventures ini juga menandai dimulainya periode baru untuk pertumbuhan dan inovasi startup di Indonesia melalui kehadiran flagship fund kedua.
Setelah sukses menyelesaikan investasi perdananya pada flagship fund pertama pada 2020 dengan total dana USD 40 juta yang diinvestasikan ke dalam 17 perusahaan di Asia Tenggara dan Amerika Utara.
Mia menambahkan meski kondisi ekonomi global tidak menentu menjadi salah satu tantangan bagi pertumbuhan industri startup, Telkomsel Ventures sebagai perusahaan investasi terdepan di Indonesia tetap optimistis terhadap potensi ekosistem digital Indonesia.
Oleh karena itu, Telkomsel Ventures terus mengambil peran penting untuk melanjutkan pertumbuhan ekonomi digital tanah air melalui investasi pada perusahaan digital rintisan tahap awal dan tahap pertumbuhan yang beroperasi atau sedang melakukan ekspansi ke Indonesia.
Selain melakukan investasi strategis, Telkomsel Ventures juga menjadi mitra esensial bagi perusahaan-perusahaan digital rintisan untuk mencapai tujuan melalui pemanfaatan berbagai sumber daya, dukungan teknis, mentorship, termasuk kolaborasi dengan Telkomsel atau dengan berbagai pihak yang terlibat dalam ekosistem startup seperti Venture Capital, Community Partner maupun Technology Partner.
Telkomsel Ventures akan membantu startup untuk menemukan mitra yang tepat, mendapatkan dukungan yang dibutuhkan, dan mengembangkan solusi yang inovatif.
Telkomsel Mitra Inovasi (TMI) melakukan perubahan identitas dan logo baru menjadi ‘Telkomsel Ventures’ di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Kamis (23/11).
- Telkomsel Gelar Program Poin Gembira Festival, Hadiahnya Menggiurkan
- Sinar Mas Land Sukses Menyelenggarakan DNA Leadership Summit di BSD City
- Mebiso Masuk Nominasi IKMA Awards 2024
- Peringati Hari Ayah, Telkomsel Ajak Masyarakat Luangkan Waktu Telepon Orang Tua
- 30 Finalis Startup Terbaik Siap Bersaing Perebutkan Dana Ratusan Juta di Pertamuda 2024
- Telkomsel Sulap Aplikasi jadi Super App, Kenalkan 3 Fitur Hiburan