Ternyata Ini Keinginan PKS dalam Reshuffle Kabinet

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Salim Segaf Al Jufri mengharapkan, mulai 2016 ini jangan ada lagi menteri di kabinet pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla yang saling memojokkan satu sama lain.
Menurut Salim, perbedaan memang biasa terjadi antarsesama menteri. "Tapi, mengkritisi (satu menteri dengan menteri) yang lainnya di ruang publik saya kira jangan sampai terjadi lagi," ujar mantan Menteri Sosial itu, Minggu (3/1).
Menyinggung wacana perombakan kabinet Jokowi-JK, Salim berpendapat ia ingin presiden memperbanyak menteri dari kelompok-kelompok profesional.
Alasannya, agar para menteri lebih fokus dan tidak terpecah konsentrasinya dengan urusan partai. "Hal ini penting mengingat kondisi bangsa sekarang cukup berat," ujar Salim. (boy/jpnn)
JAKARTA - Ketua Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Salim Segaf Al Jufri mengharapkan, mulai 2016 ini jangan ada lagi menteri di kabinet
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Nono Sampono: PIK 2 Terbuka untuk Semua Agama, Ini Wajah Toleransi Indonesia
- Ketua Umum Yayasan Sanggar Sinar Suci: Penyambutan Thudong adalah Simbol Persatuan Umat
- Aturan Blending BBM Jelas dan Legal, Penyidikan Harus Transparan
- Oknum Dokter Terduga Pelaku Pelecehan Seksual di Malang Dipolisikan Korban
- PT Indo RX Apresiasi Putusan Lembaga Arbitrase Jerman
- Dugaan Penyiksaan Pemain Sirkus OCI, Komnas HAM Ungkap Fakta Ini