Ternyata Ini Masalah Wanita Saat Usia 20 Tahun
jpnn.com - LONDON – Perpindahan dari remaja ke dewasa kerap membawa masalah bagi wanita. Salah satunya ialah masalah kulit wajah. Joel Schlessinger, ahli dermatologi bersertifikat dan CEO LovelySkin.com serta Dr. Hilary Baldwin, direktur medis di The Acne Treatment dan Research Center di Morristown, NJ, mengumpulkan daftar keluhan kulit yang paling umum yang mereka dengar dari wanita berusia 20-70 tahun.
Ini masalah wanita dan solusinya:
1. Lingkaran hitam
"Namun lingkaran hitam tidak hanya refleksi dari membutuhkan lebih banyak tidur. Lingkaran hitam adalah sifat yang diturunkan yang bisa diperburuk oleh alergi atau kekurangan zat besi," kata Baldwin seperti dilansir laman Today, Senin (28/3).
"Konsultasikan dengan ahli alergi untuk mengatasi setiap sensitivitas yang bisa menyebabkan Anda untuk menggosok mata Anda," kata Baldwin.
2. Jerawat
Meskipun masalah ini merupakan masalah paling umum selama masa remaja, wanita dewasa sering masih memiliki jerawat. Baldwin menjelaskan bahwa jerawat tersebut disebabkan peradangan pada folikel rambut dan kelenjar sebasea yang dirangsang hormon.
Jika Anda mengalami masalah ini, dokter bisa merekomendasikan retinoid yang diresepkan seperti Retin A, Differin, atau Tazorac. (fny/jos/jpnn)
- 4 Makanan Selain Susu yang Kaya Kandungan Kalsium
- Cegah Serangan Anemia dengan Mengonsumsi 5 Makanan Kaya Zat Besi Ini
- Slim Fit Booster dari LIGHThouse Bikin Puasa Sambil Diet Nyaman, Sehat
- Edukasi Tentang Zat Besi sangat Penting untuk Jaga Kesehatan Anak
- Laksan Palembang, Sajian yang Cocok untuk Menu Buka Puasa
- i3L Triple Helix Gathering 2025: Sinergi Demi Inovasi Kesehatan