Ternyata Ini Motif Ocu Meledakkan Bom Rakitan di Inhu, Sontoloyo!
jpnn.com, PEKANBARU - Polisi mengungkap motif MN alias Ocu (41) meledakkan bom rakitan di rumah warga di Seberida, Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) Riau pada Senin dini hari (3/10).
Dari pengakuan Ocu, aksi itu dilakukannya untuk balas dendam atas perlakuan warga yang sering merundungnya.
"Motivasinya merakit bom karena sering dirundung masyarakat yang mengatakan pelaku ini lusuh, gila," kata Kabid Humas Polda Riau Kombes Sunarto Rabu (5/10).
Perlakuan sejumlah warga itu membuat Ocu sakit hati sehingga membuatnya dendam.
"Pelaku merasa kesal kemudian punya motivasi untuk mencari tutorial membuat bom dari internet,” lanjut Sunarto.
Sementara itu, Dirkrimum Polda Riau Kombes Asep Darmawan menjelaskan Ocu konon kurang bergaul di lingkungan tempatnya tinggal, di Kecamatan Seberida.
Ocu bahkan pernah beberapa kali diusir warga setempat dari rumah kontrakannya karena sering melakukan tindakan yang merugikan.
"Pelaku ini dirundung karena sering makan, belanja, namun tidak membayar, bahkan pernah menembak anak-anak pakai senapan angin," beber Asep.
Kombes Sunarto mengungkap motif Ocu (410 membuat bom rakitan dan meledakkannya di depan rumah warga di Seberida, Inhi pada Senin (3/10) dini hari.
- Polda Riau Tangkap 270 Pelaku Narkoba, Irjen Iqbal: Ini Sesuai Perintah Kapolri
- Kasus Pemilik Saham BPR Fianka Cairkan Deposito Nasabah, OJK Riau Bergerak
- Bertolak ke Inhu, Irjen Iqbal Cek Langsung Kesiapan Pilkada, Ingatkan Soal Netralitas
- Pasutri Pekanbaru Kehilangan Uang Rp 3,2 Miliar di Bank
- Pemilik Saham BPR Fianka Pekanbaru Ditangkap, Begini Kejahatannya
- Menang Praperadilan, Polda Riau Kejar TPPU Tersangka Korupsi KUR Bank Pelat Merah Ini