Ternyata Ini Pemain Real Madrid Paling Ditakutkan AS Roma
jpnn.com - BOMBER Real Madrid Cristiano Ronaldo di mata bos AS Roma, Luciano Spalletti dianggap sosok yang menakutkan di lapangan.
Spalletti meminta agar pemainnya memberikan pengawalan ketat kepada Ronaldo saat AS Roma berduel dengan Real Madrid pada leg pertama 16 besar Liga Champions pekan ini.
"(Siapa pemain Madrid paling berbahaya, red) Saya kira ada seseorang di sana yang coba meneriakkan nama Cristiano," tuturnya pada AS.
"Pemain seperti Modric dan Kroos juga bagus, namun apa yang dilakukan oleh Cristiano sungguh tidak masuk akal. Ia punya kualitas, kecepatan, dan kekuatan. Saya mengenalnya dengan baik, bersama Roma, kami menghadapinya di Manchester enam kali."
"Namun saya tidak takut menghadapi dirinya, meski ia pemain yang punya kecepatan luar biasa. Jika kami bermain dengan penuh percaya diri, saya yakin kami bisa menang melawan Real Madrid." katanya.(ray/jpnn)
BOMBER Real Madrid Cristiano Ronaldo di mata bos AS Roma, Luciano Spalletti dianggap sosok yang menakutkan di lapangan. Spalletti meminta agar
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Resmi, Herry IP Jadi Pelatih Ganda Putra Malaysia
- Live Streaming PSBS Biak Vs Persib: Jangan Salah Waktu
- Sejumlah Pilar Persib Absen, Bojan Hodak Beri Tantangan kepada Pemain Cadangan
- Ekspektasi Tinggi Bojan Hodak Terhadap Gervane Kastaneer, Ini Alasannya
- PSBS Vs Persib Bandung: Bojan Hodak Bilang Ini Berat
- Frederic Fugen Bawa Indonesia Mencetak Sejarah Baru di Olahraga Dirgantara Dunia