Ternyata Ini Penyebab Marcus/Kevin Takluk dari Duo Taiwan
jpnn.com - Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo di luar dugaan gugur di babak pertama French Open 2022.
Pasangan berjuluk The Minions itu harus mengakui keunggulan duo Taiwan, Lu Ching-yao/Yang Po-han.
Berlaga di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Rabu (26/10/2022) malam WIB, The Minions takluk lewat pertarungan rubber game dengan skor 15-21, 21-15, 21-17.
Seusai laga, Kevin mengakui lawan bermain lebih baik darinya dan Marcus. Alhasil, Lu/Yang berhasil menang lewat duel berdurasi 1 jam 6 menit.
"Lawan bermain cukup baik hari ini. Mereka cukup tenang dan tidak banyak mati sendiri," ucap Kevin dalam keterangan resmi.
Marcus/Kevin menjadi ganda putra kedua Indonesia yang gugur di babak pertama French Open 2022.
Sebelumnya, ada Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang juga kandas di babak pertama turnamen BWF Super 750 ini.
Pasangan berjuluk The Daddies itu juga keok melawan pasangan Taiwan, Lee Jhe-hei/Yang Po-hsuan 16-21, 21-23.(mcr15/jpnn)
Ini penyebab Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo kandas di babak pertama French Open 2022.
Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib
- Acara Perpisahan The Minions Batal Digelar di Indonesia Open 2024, Kenapa?
- Kevin Sanjaya Sukamuljo Resmi Mundur dari Pelatnas PBSI
- Marcus Gideon Gantung Raket, Begini Harapan PBSI kepada Kevin Sanjaya
- PBSI Akan Memanggil The Minions, Ada Apa?
- Setelah Pensiun, Marcus Fernaldi Gideon Jalani Misi Mulia Lewat GBA
- Marcus Fernaldi Gideon Pensiun, Begini Respons PBSI, Ternyata!