Ternyata Ini yang Bikin Vega Darwanti Jauh dari Gosip

jpnn.com - NAMA Vega Darwanti sebagai artis memang melejit sejak didapuk sebagai host bersama Tukul Arwana. Sejak itu, Vega makin dikenal sebagai komedian dan artis. Di tengah popularitasnya yang serba mendadak, Vega tidak lupa daratan.
Dia dan sang suami yang berprofesi sebagai dokter, Dema Sany Sanjaya masih hidup rukun dan harmonis. Padahal, keduanya sering terpisah jarak Jakarta-Bandung karena profesi keduanya.
Vega pun mengaku, hanya ada satu kunci yang bisa membuat rumah tangganya tetap harmonis. Yaitu pengertian. Menurutnya, dengan pengertian, maka tidak ada saling curiga dan menuntut diantara pasangan.
"Nggak ada asap kalau nggak ada api. Ya, aku nggak ada apinya. Kalau berantem, ya namanya rumah tangga pasti ada. Kebetulan suami beda usia sepuluh tahun, dia lebih dewasa dan lebih ngerti," ucapnya saat ditemui di Jakarta, kemarin.
Selain itu, untuk menjaga keharmonisan dengan suami, Vega tidak mau menutup mata begitu saja. Ia juga sadar akan kekuatan doa.
"Kebetulan setiap tahun ada pengajian anak yatim. Untuk menjaga rumah tangga harus melibatkan Tuhan di dalamnya. Nggak sesederhana yang dibayangkan. Kayak bawa mobil, sudah hati-hati tapi kalau ada yang nabrak mau apa?" ungkapnya.
"Makanya yang penting kita berdua punya niat bersungguh-sungguh," pungkasnya. (ash)
NAMA Vega Darwanti sebagai artis memang melejit sejak didapuk sebagai host bersama Tukul Arwana. Sejak itu, Vega makin dikenal sebagai komedian dan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Panji Ungkap Alasan Sebenarnya Ariel NOAH dkk Ajukan JR UUHC ke MK, Sudah Gaduh
- Saling Silang di Synchronize Fest 2025
- Keluar Rumah Sakit, Wendi Cagur Harus Jaga Pola Makan
- Menjelang Rilis Album, Rich Brian Kembali Lewat Lagu Baru
- 3 Berita Artis Terheboh: Wendi Cagur Pulang, Razman Ngebet Jenguk Nikita Mirzani
- Olla Ramlan Tak Biasakan Anak Puasa untuk Reward