Ternyata Ini yang Mengganggu Metabolisme Anda

Ternyata Ini yang Mengganggu Metabolisme Anda
ILUSTRASI. FOTO: laman Cheat Sheet

2. Anda tidak minum cukup air

Tetap terhidrasi tidak hanya kunci untuk tetap waspada dan meningkatkan kinerja Anda, namun juga kunci untuk menjaga metabolisme Anda tetap sehat dan aktif.

Bahkan jika Anda hanya sedikit dehidrasi, Anda bisa memperlambat metabolisme hingga 3 persen yang bisa menyebabkan kenaikan berat badan dalam jangka panjang.

3. Anda tidak mengangkat beban

Penting untuk diingat bahwa angkat berat adalah apa yang mendorong metabolisme Anda meningkat. Saat melakukan cardio penting untuk meningkatkan denyut jantung dan membakar kalori. Karena pada saat itulah bangunan dari otot akan meningkatkan metabolisme menjadi lebih tinggi selama jangka waktu yang lama. Hal itu membuat Anda membakar lebih banyak lemak dan kalori bahkan selama waktu istirahat Anda.

4. Anda tidak makan cukup protein

Protein sangat penting untuk membangun otot. Mencerna protein membutuhkan lebih banyak usaha dari tubuh Anda daripada mencerna karbohidrat dan lemak. Dan karena metabolisme Anda akan bekerja lebih keras dan lebih cepat di pencernaan ketika Anda makan protein, efek termal yang terjadi itu akan jauh lebih tinggi dengan protein daripada dengan karbohidrat dan lemak.

Semakin banyak energi yang dimasukkan ke dalam penguraian makanan, semakin banyak panas yang dihasilkan dalam tubuh.

Sistem metabolisme sangatlah penting bagi kesehatan tubuh. Sistem metabolisme cukup banyak berperan dalam menjaga kestabilan berat badan Anda.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News