Ternyata, Persib Masih Butuh Banyak Pemain Tambahan
jpnn.com - BANDUNG - Bukan dua, bukan tiga, tapi empat sekaligus. Itu adalah jumlah pemain yang masih dibutuhkan oleh Persib Bandung untuk menghadapi Indonesia Super Competition (ISC) 2016.
Pelatih Persib, Dejan Antonic menegaskan kebutuhan pemain itu ada di pos central bek, bek sayap, striker, dan penjaga gawang. "Harus punya satu stopper lagi dan untuk bek kiri atau kanan kalau ada. Minimum dua pemain untuk satu posisi dan bisa bergantian tampil. Kalau bek kami cari yang pengalaman," katanya dilansir situs resmi Persib, Sabtu (6/2).
Jumlah itu menurut Dejan sudah cukup untuk bersaing dengan tim-tim ISL lainnya yang bakal tampil di ISC 2016. "Empat tambahan pemain lagi sudah cukup. Yang krusial penjaga gawang, kami harus punya minimal tiga pemain," tegasnya.
Sejauh ini, Maung Bandung memang mengkombinasikan pemain lama peninggalan Djadjang Nurdjaman dan pemain rekrutan baru dari Dejan. Eks pelatih Pelita Bandung Raya (PBR) itu menarik beberapa eks PBR untuk masuk ke Persib. Karena itu, Persib kental dengan Aroma Bandung Raya. (dkk/jpnn)
BANDUNG - Bukan dua, bukan tiga, tapi empat sekaligus. Itu adalah jumlah pemain yang masih dibutuhkan oleh Persib Bandung untuk menghadapi Indonesia
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Dukung Pertamina Eco Run Fest 2024, PertaLife Insurance Berikan Proteksi untuk Pelari
- Skuad Thailand di Piala AFF 2024, 4 Nama Kondang Absen
- Daftar Harga Tiket Indonesia Masters 2025, Mulai Rp 90 Ribu
- Michelle Elizabeth Surjaputra Resmi Pimpin FTI DKI Jakarta 2024-2028
- Piala AFF 2024, Timnas Indonesia tidak Berkandang di SUGBK
- Menpora Dito Lepas Peserta SSEAYP ke-48, Ini Pesan yang Disampaikan!