Ternyata Presiden Jokowi Membentuk Tim Khusus

jpnn.com, JAKARTA - Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden Ali Mochtar Ngabalin menyebut Presiden Jokowi sangat berhati-hati sebelum menunjuk lima tokoh yang dipercaya duduk di Dewan Pengawas KPK.
Ngabalin menceritakan bahwa Jokowi membentuk tim khusus untuk mencari sosok yang pantas menjabat Dewas KPK.
"Tentu ada orang-orang yang Bapak Presiden tahu, ada tim yang presiden siapkan," kata Ngabalin ditemui di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (22/12).
Menurut Ngabalin, tim khusus itu berisi orang yang memiliki integritas dan semangat memberantas rasuah. Tim tersebut juga berkomitmen menguatkan KPK.
"Jadi, tim itu yang sangat dipercaya, amanah, integritasnya tidak meragukan bagi Bapak Presiden. Ada bapak-bapak yang ada di sekitar presiden, yang mungkin telepon, mengabarkan, jadi seperti itu," lanjut dia.
Ketika disinggung apakah sempat terjadi bongkar pasang nama sosok pejabat Dewas KPK, Ngabalin memastikan tidak ada. Hanya saja, Ngabalin tidak menjelaskan rinci cara Jokowi meyakinkan lima tokoh sehingga bersedia menjadi Dewas KPK
"Saya pastikan tidak ada (bongkar pasang)," kata Ngabalin.
Sebagai informasi, Presiden Jokowi resmi melantik lima orang menjadi Dewas KPK periode 2019 - 2023. Pelantikan Dewas KPK ini dilangsungkan di Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Jumat (20/12).
Ali Mochtar Ngabalin mengatakan, Presiden Jokowi membentuk tim khusus sebelum menentukan tokoh-tokoh yang ditunjuk duduk di Dewan Pengawas KPK.
- Struktur Lengkap Danantara, Ada Jokowi, Sri Mulyani hingga Pandu Sjahrir
- Reza Indragiri: Sekiranya Kepala Babi Dikirim kepada Jokowi, Apakah Saran Hasan Nasbi Sama?
- Hadiri Acara Buka Puasa, Pramono Janjikan Perbaiki Masjid Raya KH. Hasyim Asy'ari
- Kesulitan Ekonomi di Era Prabowo Disebut Akibat Kebijakan Ugal-Ugalan Era Jokowi
- Pasbata Minta Deddy Sitorus Buktikan Tudingan Jokowi Kirim Utusan ke PDIP
- Soal Kabar Hubungan PDIP-Jokowi Menghangat, Puan: Sudahi Hal yang Buat Kita Terpecah