Teror It di Mana-Mana, Australia sampai Dunia Maya
jpnn.com - Menjelang dirilisnya film It, beragam "teror" terjadi di dunia. Berikut di antaranya.
Balon Merah
Senin pagi (4/9) warga Sydney, Australia, dibuat heboh gara-gara muncul balon-balon merah di beberapa titik di tengah kota. Balon-balon itu diikat di penutup saluran bawah tanah. Di dekat balon, ada tulisan, ”It lebih dekat daripada yang kamu pikirkan.” Balon merah merupakan salah satu tanda bahwa Pennywise akan datang untuk menculik anak-anak.
Screening Khusus Badut
Bioskop Mueller di Austin, Texas, menggelar screening khusus badut Sabtu nanti (9/9). Dalam screening itu, seluruh penonton wajib mengenakan kostum badut dan make-up seram seperti Pennywise. Sebelum nonton bareng, akan ada pre-party di Barrel O'Fun. Di sana, tersedia face painter untuk merias diri, photo booth, dan hadiah. Seperti apa rasanya ya?
Berkunjung ke Derry
Penasaran dengan suasana Derry, Maine, setting lokasi It? Silakan tonton It: Float VR dengan Oculus Rift atau perangkat pendukung virtual reality lainnya. Dalam video animasi buatan SunnyBoy Entertainment itu, kita akan bertemu dengan Georgie dan menelusuri saluran air bawah tanah. Di situ, Pennywise akan muncul. Bhaaa...!
Pennywise di Tinder
Bayangkan, ketika lagi asyik-asyiknya swipe ke kiri atau ke kanan profil orang, tiba-tiba yang muncul wajah Pennywise. ”Swipe ke kanan. Kamu akan hanyut juga.” Begitu tulisan di profil Pennywise. Jangan khawatir, Pennywise tak benar-benar mencari jodoh. Tim marketing It sengaja membuat iklan di Tinder. Menurut salah seorang user, Lauren Ingram, Pennywise bisa ditemukan ketika kita mengatur perimeter Tinder menjadi 2 kilometer. ”Ngagetin banget,” kata Ingram.
Game It
Mau merasakan sensasi naik kapal Georgie menuju persembunyian Pennywise? Kunjungi game.itthemovie.com saja. Ada game 8-bit interaktif yang seru. Dengan bantuan tombol panah pada keyboard, kita bisa mengarahkan kapal Georgie untuk menghindari ranjau. Misalnya pintu saluran pembuangan, koran, dan si Pennywise sendiri. Untuk menambah poin, arahkan kapal ke balon merah. (*c16/na)
Menjelang dirilisnya film It, beragam "teror" terjadi di dunia. Berikut di antaranya.
Redaktur & Reporter : Adil