Teror Villa Dari Bangku Cadangan
Kamis, 23 Agustus 2012 – 07:33 WIB
SEMUA kekuatan harus dikerahkan Real Madrid maupun Barcelona untuk memenangi duel el casico. Tidak hanya butuh sebelas pemain starter tampil hebat, pemain cadangan pun harus siap memberi warna pada permain tim.
Menjelang el clasico dini hari nanti WIB, di kubu Barcelona ada pemain cadangan yang sangat istimewa, David Villa. Pahlawan Spanyol saat juara Piala Dunia 2010 maupun Piala Eropa 2008 itu sebenarnya memiliki kualifikasi starter. Karena baru pulih dari cedera patah tulang tibia, kemungkinan dia akan diturunkan sebagai starter sangat kecil. Meski demikian, pemain belakang Real harus siap-siap menghentikannya walau dia nantinya hanay turun beberapa menit sebagai cadangan.
Baca Juga:
Bagaimana Villa mampu mencetak gol dalam debutnya setelah pulih adalah bukti bahwa dia belum kehilangan ketajaman sebagai striker terbaik di Spanyol. Villa yang turun 15 menit dalam pertandingan melawan Real Sociedad (19/8) pada jornada (pekan) pertama Liga Primera berhasil menyumbangkan satu gol untuk mengantarkan Barcelona menang 5-1.
Gol itu membuat semangat El Guaje, julukan Villa, berlipat-lipat menjelang el clasico. Dia yakin segera kembali ke performa terbaik. ”Saya berharap kondisi saya semakin baik dalam bulan ini,” kata Villa, seperti dikutip AFP.
SEMUA kekuatan harus dikerahkan Real Madrid maupun Barcelona untuk memenangi duel el casico. Tidak hanya butuh sebelas pemain starter tampil hebat,
BERITA TERKAIT
- Jadwal MotoGP 2025, Kapan Mampir ke Mandalika?
- Pelatih Anyar Persis Solo Pernah Melukai Timnas Indonesia
- Liga Champions Memasuki Masa Krusial, Cek Klasemen
- Pep Guardiola: Masa Buruk Ini akan Segera Berlalu
- Jadwal Timnas Indonesia di Grup B ASEAN Championship 2024
- Alasan Mantan Pelatih Timnas Malaysia Menerima Pinangan Persis Solo