Teroris Depok Serahkan Diri ke Polres Langkat
Rabu, 12 September 2012 – 22:08 WIB
LANGKAT - M Yusuf bin Hasan alias Rizaldi Yusuf (39) berdomisili sebelumnya Kelurahan Beji Kecamatan Beji Kabupaten Depok disebut-sebut kawanan teroris Depok menyerahkan diri ke Polsek Pangkalan Susu, Rabu (12/9) sekitar pukul 15.00 Wib.
Berdasarkan informasi diperoleh di Mapolres Langkat, Rabu (12/9) malam, tersangka Rizaldi Yusuf sebelumnya membuka klinik pengobatan islam di yayasan yatim piatu Pondok Pidara. Pasca meledaknya bom rakitan di yayasan tersebut, tersangka yang bahagian kelompok Thoriq pun melarikan diri.
Tersangka belum diketahui persis sudah berapa hari berada di Pangkalan Susu-Langkat, persisnya di Dusun III Desa Sei Siur kediaman orang tua pelaku. Sampai sejauh ini, beredar informasi bahwa tersangka memberanikan menyerahkan diri disebabkan tiga hal.
Tersangka merasa ketakutan karena teman-temannya sudah ada yang ditangkap tim Densus 88, selain itu tersangka juga mengaku pekerjaan yang dilakoni atau dilakukan telah merugikan banyak orang. Tidak hanya itu, pelaku menyerahkan diri juga dengan alasan kuat ingin bertaubat. Guna pengusutan lebih lanjut, hingga kini tersangka masih dalam proses pemeriksaan Polres Langkat disebut-sebut sembari menunggu tim berkompeten dari Mabes Polri.
LANGKAT - M Yusuf bin Hasan alias Rizaldi Yusuf (39) berdomisili sebelumnya Kelurahan Beji Kecamatan Beji Kabupaten Depok disebut-sebut kawanan teroris
BERITA TERKAIT
- KPK Panggil Paman Birin
- Petani Kecil Mulai Rasakan Efek Gerakan Boikot Restoran Waralaba yang Dianggap Terafiliasi Israel
- Asyik, KAI Divre III Palembang Berikan Diskon Tiket Kereta Api Saat Libur Pilkada 2024
- Sidang Perdana Praperadilan Tom Lembong Digelar Hari Ini di PN Jaksel
- Prakiraan Cuaca Hari Ini 18 November, Hujan Ringan hingga Sedang di Mayoritas Wilayah Indonesia
- Berita Duka, Emmanuel Setiyono Meninggal Dunia