Terorisme Tak Pengaruhi Ekonomi Tanah Air
Jumat, 24 September 2010 – 16:02 WIB
Hal senada juga diungkapkan Menteri Keuangan Agus Martowardojo. Mantan Dirut Bank Mandiri ini mengatakan berbagai aksi terorisme dan perampokan bersenjata yang marak akhir-akhir ini, tidak memberikan dampak pada ekonomi.
Baca Juga:
"Kami yakin belum mengganggu ekonomi. Tapi berbagai inisiatif teroris itu membuka mata kita untuk terus diwaspadai. Kami akan terus memberikan dukungan pada aparat agar berbagai aksi itu tidak berkembang," kata Agus.
Pemerintah pun kata Agus, terus memberikan dukungan penuh kepada TNI/Polri untuk mengamankan tanah air dari berbagai ancaman aksi teroris dan ancaman keamanan lainnya. Salahsatunya dengan terus memperhatikan alokasi anggaran yang dinilai memang masih belum ideal.
"Yang 2010 ini sudah direncanakan sebelumnya. Tapi kalau 2011-2014 memang belum ideal (dan) masih ada selisih. Kami terus koordinasi untuk meningkatkan infrastruktur militer dengan Menteri pertahanan," kata Agus.(fuz/afz/jpnn)
JAKARTA— Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Hatta Rajasa memastikan banyaknya aksi terorisme di tanah air tidak akan berpengaruh
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Pertamina Patra Niaga Siap Dukung Kebijakan Harga Khusus Avtur Nataru di 19 Bandara
- STAR AM Raih 4 Penghargaan di Ajang Fund Awards 2024
- KAI Cek Seluruh Jalur Rel untuk Memastikan Keselamatan dan Keamanan Perjalanan
- Road Trip MGEVC jadi Bukti Keunggulan Mobil Listrik
- Selamat! ANTAM Raih Penghargaan Appreciated Social ESG Report
- Formula Baru Bejo Jahe Merah untuk Tangkal Masuk Angin