Terpeleset, Masuk Galian, Bocah 10 Tahun Tewas Tenggelam
jpnn.com, BATAM - Muhamad Rido alias Edo, 10, tewas tenggelam di bekas galian parit di perkampungan rumah liar, Kampung Nanas, Batamcenter, Batam, Kepri, Rabu (28/6) siang.
Kapolsek Batamkota yang ditemui di lokasi kejadian mengatakan, awalnya pihaknya mendapatkan informasi dari masyarakat bahwa adanya anak yang tenggelam di galian parit sekitar pukul 14.00 WIB.
"Dia waktu kejadian itu sedang main hujan-hujan tadi sekitar jam 10 pagi dan terpeleset masuk ke bekas galian. Di sana dia bermain dengan teman-temannya sebanyak enam orang," katanya.
Mendapati korban tenggelam di dalam bekas galian itu, selanjutnya teman-teman korban langsung berteriak untuk meminta pertolongan dari warga sekitar dan korban langsung dilarikan ke rumah sakit oleh warga.
"Ketinggian air di dalam galian ini sekitar satu setengah meter. Korban juga tidak bisa berbicara," tuturnya.
Ditempat terpisah, salah seorang teman korban Rizki mengatakan saat itu ia bersama dengan Edo hendak mengambil bola. Namun, karena kondisi jalan yang licin, membuat korban terpeleset dan terjatuh ke dalam galian.
"Dia ini sempat pegang pegang teman kami Ipang, tiba-tiba terlepas dan dia langsung tenggelam," ujar Rizki.
Sementara itu, Muhammad Fauzi mengatakan, pertama sekali ia mendapatkan informasi adanya anak yang tenggelam setelah anaknya melaporkan kepadanya. Mengetahui adanya laporan dari anaknya itu, Fauzi langsung bergegas menuju ke lokasi kejadian.
Muhamad Rido alias Edo, 10, tewas tenggelam di bekas galian parit di perkampungan rumah liar, Kampung Nanas, Batamcenter, Batam, Kepri,
- Penjelasan Polisi Terkait Kronologi Bentrokan Warga dengan Pekerja di Rempang Galang Batam
- Bocah Tewas Terseret Arus ke Dalam Drainase Tertutup Beton, Begini Kejadiannya
- Polisi Belum Bisa Pastikan Penyebab Kematian Bocah di Pasar Rebo, Ini Sebabnya
- Puluhan Juru Parkir Liar di Kota Batam Ditertibkan Polda Kepri
- Tahanan Ditemukan Tewas Tergantung di Rutan Kejari Batam, Petugas Dengar Ada Teriakan
- Polda Riau Sita 4 Apartemen Senilai Rp 2,1 Miliar di Batam, Salah Satunya Milik Bang Uun