Tersangka 2 T

Oleh: Dahlan Iskan

Tersangka 2 T
Dahlan Iskan dan istri di Banyuwangi, Jawa Timur. Foto: disway.id

Hebatnya pula Senin sore kemarin, Humas Polda Sumsel menyatakan Heryanti belum berstatus tersangka. Itu bertentangan dengan penjelasan Kepala Intel Polda Sumsel beberapa jam sebelumnya. Tentu penjelasan kepala humaslah yang lebih bisa dipegang.

Baca Juga:

Berarti Heryanti belum jadi tersangka.

Minggu malam kemarin Si Cantik mengaku sempat takut tidak bisa tidur. Terlalu membayangkan apa yang akan terjadi Senin keesokan harinya. Apakah uang Rp 3 miliar yang dipinjam Heriyanti benar-benar akan cair.

"Tetap harus tidur. Jangan terlalu memikirkan uang itu," saran saya.

Sampai jam 22.00, Si Cantik belum juga tidur. Dia WA saya lagi. Namun, saya tidak bisa merespons. Saya lagi Zoom dengan pondok pesantren Singa Putih Munfaridin di Tretes.

Selesai Zoom saya WA dia: harus tidur, please!

Lalu saya pun menutup WA itu dengan bahasa Prancis yang dia kuasai: "passe une bonne nuit de sommeil". Selamat tidur.

"BON NUIT ...," balas Si Cantik. Lalu dia pun tidur.

Ada sekelumit cerita Si Cantik yang mengaku takut tidak bisa tidur, yang menjadi sisi lain bantuan 2 T Akidi Tio. Baca saja..

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News