Tersangka Bank Century Jalani Sidang Perdana 6 Maret
jpnn.com - JAKARTA - Tersangka kasus dugaan korupsi pemberian Fasilitas Pendanaan Jangka Pendek (FPJP) dan penetapan Bank Century sebagai bank gagal berdampak sistemik, Budi Mulya tidak lama lagi menjalani persidangan.
Rencananya, persidangan itu akan digelar pada 6 Maret 2014 mendatang. "Sidang rencananya digelar pada tanggal 6 Maret," kata Juru Bicara KPK Johan Budi SP saat dihubungi, Senin (3/3).
Sejauh ini, baru Budi yang ditetapkan sebagai tersangka. Meski demikian, komisi antirasuah itu belum menjerat aktor intelektual dalam kasus Century.
Menanggapi soal aktor intelektual itu, Wakil Ketua KPK, Busyro Muqoddas menyatakan, semuanya akan terungkap dalam surat dakwaan milik Budi.
"Lihat saja saat dakwaannya dibacakan. Semuanya nanti akan diungkapkan. Lihat saja menarik atau tidak di dalam dakwaan nanti," ujar Busyro.
Seperti diberitakan, Budi diduga melakukan penyalahgunaan wewenang secara bersama-sama dalam pemberian FPJP kepada Bank Century dan penetapan Bank Century sebagai bank gagal berdampak sistemik.
Perbuatan itu diduga dilakukanya pada saat masih menjadi Deputi Gubernur Bank Indonesia. Budi ditahan sejak 15 November 2013 lalu di Rutan KPK yang berada di basement gedung komisi antirasuah tersebut. Kini ia mendekam di Rutan Militer Guntur. (gil/jpnn)
JAKARTA - Tersangka kasus dugaan korupsi pemberian Fasilitas Pendanaan Jangka Pendek (FPJP) dan penetapan Bank Century sebagai bank gagal berdampak
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Waspada Modus Penipuan, TASPEN: Kami Ingatkan Seluruh Peserta Untuk Berhati-hati
- Perintah Prabowo Soal Pagar Laut, Disegel dan Diusut
- Istana Tegaskan Tak Ada Rencana Pertemuan Prabowo dan Megawati
- Profil Hariman Siregar Tokoh Malari, Sosok Pemberani Berjiwa Perlawanan
- Musyawarah Kadin Indonesia Siap Digelar, Arsjad Rasjid Pertahankan Keutuhan Organisasi
- DPD RI Usulkan Program Makan Bergizi Gratis Pakai Dana Zakat, Istana Justru Bilang Begini