Tersangka Baru Suap PON Segera Ditetapkan
Rabu, 01 Agustus 2012 – 21:02 WIB

Tersangka Baru Suap PON Segera Ditetapkan
JAKARTA - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad mengatakan, penyidikan kasus suap revisi peraturan daerah (Perda) PON Riau masih terus dkebut. Dalam waktu dekat lembaga anti rasuah itu juga akan mengumumkan adanya tersangka baru.
"Penyidikan masih berjalan. Nanti akan ada tersangka baru," kata Abraham Samad menjawab JPNN usai acara buka puasa bersama di gedung KPK, Jalan H.R Rasuna Said Jakarta, Rabu (1/8) petang.
Dia menegaskan jika penanganan kasus suap PON Riau tidak berhenti sampai di sini. Karena berkas yang ditangani penyidik KPK masih cukup banyak. "Hari ini pemeriksaan saksi juga masih dilakukan," tandas Abraham.
Seperti diketahui, Rabu (1/8) penyidik KPK masih menjadwalkan pemeriksaan kepada 11 anggota DPRD Riau yang sebelumnya juga telah diperiksa.
JAKARTA - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad mengatakan, penyidikan kasus suap revisi peraturan daerah (Perda) PON Riau masih
BERITA TERKAIT
- Siswa Sulawesi Tenggara Cerdas-Cerdas, Ini Reaksi Mendikdasmen
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang