Tersangka Cabul Tewas Dalam Sel
Kamis, 03 Januari 2013 – 19:30 WIB

Tersangka Cabul Tewas Dalam Sel
LIMBOTO - Di kala masih pagi, warga Kecamatan Kwandang, Kabupaten Gorontalo Utara sudah dibuat gempar, Minggu (29/12) pukul 06.00 Wita. Ini menyusul beredarnya kabar kematian seorang tahanan RH alias Man di dalam sel di Polsek Kwandang, Kabupaten Gorontalo Utara, Gorontalo. Tahanan kasus dugaan pencabulan itu tewas gantung diri. Diduga warga Desa Alata Karya, Kecamatan Kwandang itu nekat gantung diri karena malu. Pasalnya, Man dituding mencabuli anak kandungnya sendiri. Sekitar pukul 04.30 Wita, salah seorang anggota yang bertugas menjaga tahanan hendak menuaikan salat subuh. Anggota itu pun menyempatkan diri untuk melihat kondisi tahanan. "Menurut anggota jaga tersebut, sebelum dirinya pergi untuk berangkat salat subuh, dirinya masih menyempatkan diri untuk memeriksa tahanan, dan korban masih dalam keadaan tidur," ungkap Kapolsek Kwandang Iptu Yunus Biu.
Sebelumnya, kasus yang dialami Man bermula ketika dirinya dilaporkan ke Polsek Kwandang. Ia dituding mencabuli anak kandungnya. Atas laporan itu, Polsek Kwandang melakukan pemeriksaan terhadap Man, Sabtu (29/12). Untuk memperlancar penyidikan maka Polsek Kwandang memutuskan untuk menahan Man pada hari itu juga.
Informasi yang dirangkum Gorontalo Post (JPNN Group) saat berada di ruang tahanan, Man tampak murung. Pria berusia 45 tahun itu lebih memilih diam dan tak banyak berbicara. Saat malam tiba, Man tidur bersama-sama dengan beberapa orang tahanan lainnya. Tak ada situasi yang mencurigakan pada malam itu.
Baca Juga:
LIMBOTO - Di kala masih pagi, warga Kecamatan Kwandang, Kabupaten Gorontalo Utara sudah dibuat gempar, Minggu (29/12) pukul 06.00 Wita. Ini menyusul
BERITA TERKAIT
- Komplotan Begal di Palembang Ditangkap, Satu Pelaku Tewas
- Polisi Tetapkan Pengusaha Bandung Hartono Soekwanto Jadi Tersangka
- Razia di Warung, Polisi Amankan Puluhan Minuman Keras
- Kasus Pembunuhan Subang: 2 Tersangka Hanya Wajib Lapor, Ini Alasan Polisi
- AKBP Fajar Ditangkap Propam Mabes Polri, Kasusnya Dobel
- Seorang Polisi di Makassar Kena Panah, Pelakunya