Tersangka Hambalang Sepekan Lagi
Kamis, 21 Juni 2012 – 06:44 WIB
JAKARTA - Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sudah mengindikasikan bahwa tak lama lagi penyelidikan pembangunan sport center di Hambalang, Bogor akan naik ke penyidikan. Sang ketua Abraham Samad menegaskan, bukti kasus tersebut sudah cukup dan tinggal penyempurnaan.
"Penetapan tersangka tinggal tunggu waktu," kata Abrahan di gedung DPR kemarin (20/6). Dia pun meminta agar masyarakat bersabar menunggu proses penyempurnaan alat bukti yang saat ini sedang dilakukan penyelidik KPK. Abraham memperkirakan seminggu sampai dua minggu lagi akan ada tersangka baru.
Berdasarkan informasi yang dikumpulkan, dalam pekan ini para pimpinan dan satgas Hambalang akan kembali berkumpul untuk melaksanakan gelar perkara memutuskan nasib proyek Hambalang. Apakah dinaikkan ke penyidikan atau masih harus didalami lagi penyelidikannya.
Abraham enggan merinci lebih jauh siapa nanti yang bakal menjadi tersangka pertama dalam kasus Hambalang. Dia hanya memberi clue bisa saja dari pihak kemenpora atau dari pihak pemenang proyek. "Kami sudah menemukan kerugian negara dalam kasus ini," kata Abraham.
JAKARTA - Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sudah mengindikasikan bahwa tak lama lagi penyelidikan pembangunan sport center di Hambalang,
BERITA TERKAIT
- IMDE Gelar Kuliah Umum Bertema Tips dan Trik Wawancara Tokoh
- KPK Lanjutkan Penyidikan Kepada Karna Suswandi
- Kementerian LH Tutup Pembuangan Sampah Ilegal di Bekasi
- LBH Semarang Sebut Penembakan Sewenang-wenang oleh Polisi Tidak Bisa Dibenarkan apa pun Alasannya
- Kasus Polisi Tembak Polisi, AKP Dadang Iskandar Dipecat dari Polri
- BKN Ingatkan Mulai Hari Ini Cetak Kartu Peserta Seleksi PPPK 2024