Tersangka Narkoba Obral Tembakan di Pasar
jpnn.com - MADIUN - Pasar Besar Madiun (PBM) Kamis malam (2/7) mendadak gempar. Terdengar beberapa kali suara tembakan di area parkir belakang pasar, tepatnya di sisi timur. Belakangan, diketahui suara itu berasal dari airsoft gun yang ditembakkan Tri Joko Kuncoro alias Kojek, seorang tahanan kota kasus narkoba.
Akibatnya, Panji Ario Mukti, seorang juru parkir di pasar, mengalami luka di punggung kaki kirinya.
Sekitar pukul 22.00, Kojek dan seorang rekannya berboncengan dengan Mio bernopol Jakarta menuju area parkir PBM. Pentolan salah satu ormas tersebut lantas menghampiri sekelompok petugas parkir yang kebetulan sedang nongkrong di lokasi. Setelah berbasa-basi sejenak, Kojek berniat pergi dan menuju tempatnya memarkir motor.
Namun, Panji Ario Mukti alias Rio menyahut agar tersangka tidak pergi dan menikmati minuman keras (miras) yang kebetulan ada di lokasi tersebut. ''Neng endi tho, kene sik lho,'' kata Tukul, salah seorang saksi, kemarin (3/7). Tukul menduga tersangka tersinggung dengan ucapan korban.
Kojek membalikkan badan dan mengeluarkan senapan angin alias airsoft gun jenis magnum presearch dari balik jaketnya sambil mengancam akan menembak korban.
Kojek kemudian mengeluarkan empat kali tembakan. Salah satunya diduga mengenai punggung kaki kiri korban.
''Saya melihat diarahkan ke kaki (korban). Sebelumnya, saya mencoba merangkulnya, tapi tembakan telanjur terlepas,'' ungkapnya. Setelah mengobral tembakan, Kojek pergi. Rio menyadari kakinya tertembus peluru mirip gotri berwarna keÂemasan. Dia minta diantar ke IGD RSUD Kota Madiun. ''Pelurunya diangkat karena nyepit di punggung kakinya,'' kata Tukul.
Kapolsek Taman Kompol Burhanudin menyatakan, setelah mendapat laporan mengenai insiden tersebut, polisi menangkap Kojek di rumah teman perempuannya di Kelurahan Manisrejo. Pria itu langsung digelandang ke mapolsek dan diperiksa. ''Kami tetapkan tersangka sejak dini hari tadi (kemarin, Red),'' ujar Burhanudin. ''Senjatanya jenis airsoft gun kaliber 4,5 mili,'' ungkapnya.
MADIUN - Pasar Besar Madiun (PBM) Kamis malam (2/7) mendadak gempar. Terdengar beberapa kali suara tembakan di area parkir belakang pasar, tepatnya
- Aset Sandra Dewi Ikut Dirampas Negara, Kuasa Hukum Harvey Moeis Tak Terima
- Polda Metro Jaya Turunkan Tim Selidiki Temuan Mayat di TPU Menteng Pulo
- Polisi Buru Pelaku Penganiayaan Sopir dan Penumpang Ojol di Cibiru Hilir
- Polisi Gagalkan 9 Kilo Sabu-Sabu Beredar di Kota Bandung
- Pemerasan Penonton DWP, Polri Harus Periksa Pimpinan 18 Oknum Polisi
- Kronologi Pemicu Perselisihan Ojol vs Opang di Cibiru Hilir Bandung