Tertarik Jadi Pelatih, Lee Chong Wei Diperebutkan 2 Negara, Ada Indonesia?
jpnn.com, KUALA LUMPUR - Legenda bulu tangkis Malaysia Lee Chong Wei tidak menutup kemungkinan berkarier menjadi seorang pelatih. Adakah tawaran datang dari Indonesia?
Chong Wei yang kini lebih aktif sebagai pengusaha mengaku mendapat tawaran dari sejumlah negara untuk menukangi sektor tunggal putra.
Sampai saat ini memang belum ada keterangan resmi negara mana yang tertarik kepadanya. Namun, media Malaysia New Strait Times menulis kemungkinan tawaran datang dari negara besar bulu tangkis, seperti China dan Taiwan.
"Saya hanya dapat mengatakan bahwa saya telah mendapat tawaran dari beberapa negara Asia," ungkap Lee Chong Wei.
Kendati demikian, dia belum mengambil langkah konkret meski proses diskusi tetap berlanjut.
"Belum ada keputusan yang dibuat, tetapi diskusi tetap dilakukan. Bulu tangkis mengalir dalam darah saya. Jadi, siapa tahu (menjadi pelatih, red)," imbuhnya.
Dari ucapannya itu, Lee Chong Wei mengindikasikan bahwa dirinya tidak menutup peluang menjadi pelatih.
Selain tawaran dari luar negeri, Federasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM) juga kepincut mengangkat sang legenda sebagai pelatih.
Lee Chong Wei diperebutkan oleh 2 negara yang siap mengangkatnya menjadi pelatih. Apakah itu Indonesia?
- Wujudkan Akselerasi Digital, Mandiri Remittance Perkuat Layanan Transfer untuk PMI
- Pesawat A400M Pertama untuk Indonesia Masuki Tahap Perakitan Akhir di Seville
- Bea Cukai Palembang Lepas Ekspor Perdana 59,4 Ton Kopi ke Malaysia dan Australia
- Trump Segera Berkuasa, Timnya Pertimbangkan Indonesia Jadi Tujuan Relokasi Warga Gaza
- Dapat Bisikan Menteri, Prabowo Yakin Dalam 2 Tahun Bisa Swasembada Pangan
- Pameran Film Tiongkok 2025 Sukses Digelar, Mempererat 75 Tahun Hubungan Diplomatik