Terungkap, Ayu Ting Ting Minta Lesti Jadi Saksi Nikah
jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi dangdut Ayu Ting Ting mengatakan bahwa Lesti Kejora seharusnya menjadi saksi nikahnya.
Akan tetapi, pernikahan Ayu Ting Ting dan Adit Jayusman yang rencana digelar Februari 2021 lalu batal terlaksana.
"Jadi rencananya Dedek (Lesti) jadi saksi pernikahan aku," kata Ayu Ting Ting saat berbincang dengan Lesti dalam vlog Qiss You TV di YouTube, Rabu (7/4).
Pelantun Sambalado itu telah menyerahkan pakaian seragam untuk Lesti.
Pakaian seragam itu rencananya dipakai saat hari pernikahan Ayu Ting Ting.
"Tetapi pernikahannya keburu enggak jadi. Jadi, simpan aja bajunya," ujar presenter Brownis itu.
Ayu Ting Ting enggan menyebutkan alasan batal nikah dengan Adit Jayusman.
Batalnya pernikahan mereka sempat jadi perbincangan lantaran diumumkan beberapa hari sebelum lamaran.
"Kan (pokoknya) gagal nikah," imbuh Ayu Ting Ting. (ded/jpnn)
Penyanyi dangdut Ayu Ting Ting mengatakan bahwa Lesti Kejora seharusnya menjadi saksi nikahnya.
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra
- Rizky Billar Ungkap Kondisi Anak Kedua yang Baru Lahir
- Belum Ungkap Nama, Rizky Billar Bocorkan Inisial Anak Kedua
- Selamat, Rizky Billar dan Lesti Kejora Dikaruniai Bayi Perempuan
- Ayu Ting Ting: Semoga Jadi Tahun yang Penuh dengan Keberkahan
- 3 Berita Artis Terheboh: Harapan Ayu Ting Ting, Tora Sudiro Segera jadi Kakek
- Ayu Ting Ting Bicara Soal Resolusi 2025, Ada Soal Jodoh?