Terungkap, Doddy Sudrajat dan Puput Sudah Pisah Ranjang Sejak 3 Bulan Lalu
Kamis, 17 Maret 2022 – 09:01 WIB

Ayah Vanessa Angel, Doddy Sudrajat. Foto: YouTube/Trans TV Official
jpnn.com, JAKARTA - Ayah Vanessa Angel, Doddy Sudrajat dan Puput ternyata sudah pisah ranjang sejak beberapa bulan belakangan.
Kabar itu dikonfirmasi oleh kuasa hukum Puput, Abdul Kodir Batubara.
"Kurang lebih tiga bulan pisah rumah," kata Abdul Kodir Batubara di kawasan Bintaro, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Rabu (16/3).
Abdul Kodir mengatakan Pupit juga membawa buah hatinya keluar dari rumah Doddy Sudrajat.
Menurutnya, Puput dan Doddy Sudrajat tidak pernah berkomunikasi sejak pisah ranjang.
"Sejauh ini (Puput) masih tinggal sama yang kecil," beber Abdul Kodir.
Baca Juga:
Kuasa hukum menyebut Puput tidak mau lagi mengupayakan bisa kembali berdamai dengan Doddy Sudrajat.
Sebab, rumah tangga Doddy Sudrajat dan Puput ternyata tidak harmonis sejak 2018.
Ayah Vanessa Angel, Doddy Sudrajat dan Puput ternyata sudah pisah ranjang sejak beberapa bulan belakangan.
BERITA TERKAIT
- Frans Faisal Menangis Saat Menikah dengan Indah, Ini Sebabnya
- Frans Faisal Menikah, Fuji Teringat Ucapan Bibi Ardiansyah dan Vanessa Angel
- Kerja Bareng Raffi Ahmad, Tubagus Joddy: Bersyukur Banget
- Puput Ungkap Kondisi Sang Putri Setelah Tidak Diakui Sebagai Anak oleh Doddy Sudrajat
- Laporkan Doddy Sudrajat atas Dugaan Penelantaran Anak, Puput Hanya Tuntut Hal Ini
- Doddy Sudrajat Dikabarkan Menikah Lagi, Netizen Heboh