Terungkap, Ini Alasan Ariel NOAH Pamit dari Dunia Musik
jpnn.com, JAKARTA - Musikus Ariel NOAH menceritakan alasan dirinya vakum dari dunia hiburan tanpa batas waktu yang ditentukan.
Mantan kekasih Luna Maya ini mengatakan ingin beristirahat dari industri musik yang membesarkan namanya.
"Capek. Kalau dihitung dari Peterpan berarti sudah 20 lebih jadi butuh waktu," ujar Ariel NOAH singkat, saat menjadi bintang tamu podcast ATF Show yang dipandu oleh Andre Taulany.
Menurut Ariel, jadwal NOAH yang padat membuat mereka tidak memiliki waktu untuk berproses kreatif menulis lagu.
"Proses kreatif buat ke depan memang butuh istirahat, karena kalau sambil jalan terus pasti enggak maksimal," tutur Ariel.
Pesohor kelahiran 16 September 1981 itu mengatakan, hal pertama yang ingin dilakukannya adalah menyelesaikan utang satu single baru NOAH.
"Dari break manggung itu masih ada lagu yang harus diselesaikan, single yang belum keluar harusnya September, sampai sekarang belum selesai," ungkapnya.
Bapak satu anak itu lantas membocorkan rencana yang ingin dilakukannya setelah tidak aktif tampil bareng NOAH.
Musikus Ariel NOAH menceritakan alasan dirinya istirahat dari dunia musik tanpa batas waktu yang ditentukan.
- Shindy Fioerla Ajak Puluhan Anak Yatim Rayakan Ulang Tahun Noah
- Gandeng Amel Carla, Ardhito Pramono Luncurkan Single 'Muda Mudi Jakarta'
- Harmoni Musik Berpadu dengan Pesona Alam di Klaten Etno Jazz 2024
- Bergodo Kebogiro
- Rilis Album 'Samasta', Close to Breathe Bawa Nuansa Yang Lebih Beragam
- Dorong Pelestarian Musik Tanah Air, Lini Siap Dokumentasikan Irama Nusantara