Terungkap, Ini Motif Pembunuhan Disertai Mutilasi di Kota Malang

jpnn.com - MALANG - Polresta Malang Kota mengungkap motif kasus pembunuhan disertai mutilasi di Kota Malang, Jawa Timur.
Pembunuhan disertai mutilasi itu dilakukan oleh AR (39) terhadap AP (34) yang merupakan warga Kota Surabaya, Jatim.
Kasat Reskrim Polresta Malang Kota Kompol Danang Yudanto mengatakan, motif pelaku membunuh korban karena tersulut emosi akibat pertengkaran yang terjadi di sebuah rumah kos di Jalan Sawojajar Gang 13A, Kecamatan Kedungkandang, itu.
Dia mengatakan bahwa sempat terjadi perkelahian antara pelaku dan korban.
"Korban memukul pelaku, dibalas pelaku dengan memukul hidung korban," katanya di Kota Malang, Jatim, Kamis (11/1).
Kemudian, lanjut dia, pelaku mengambil senjata tajam dan menikam korban pada bagian leher.
"Korban kehabisan darah dan akhirnya meninggal dunia," ungkap Danang.
Dia menjelaskan antara pelaku dan korban saling mengenal pada Juni 2023 lalu melalui sebuah aplikasi kencan.
Polisi mengungkap motif kasus pembunuhan disertai mutilasi di Kota Malang, Jawa Timur.
- Bikin Heboh, Tanaman Mirip Ganja Ditemukan di Pekanbaru, Begini Kata Polisi
- Polisi Rekomendasi Pencabutan STR Dokter Kandungan di Garut yang Lecehkan Pasien
- Ikhtiar Polisi Atasi Kemacetan Truk Peti Kemas di Pelabuhan Tanjung Priok
- Gegara Membawa Sabu-Sabu, Petani Ditangkap Polres Flores Timur
- DPR Desak Manajemen Pelabuhan Tanjung Priok Berkoordinasi Terkait Bongkat Muat dengan Polisi
- Dewi Juliani Desak APH Gunakan UU TPKS terkait Kasus Pelecehan Seksual Dokter Kandungan