Terungkap, Inilah Kunci Kemenangan Persebaya dari Persija
jpnn.com - SURABAYA - Persebaya Surabaya bertengger di puncak klasemen Liga 1 setelah memetik kemenangan dari Persija Jakarta, pada big match pekan ke-11 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (22/11) sore.
Bruno Moreira dkk. menang 2-1 atas Persija.
Persebaya sempat tertinggal lewat tendangan penalti Gustavo Almeida di menit ke-43.
Pada babak kedua, Pelatih Paul Munster melakukan sejumlah pergantian strategi sehingga menghasilkan dua gol melalui Flavio Silva (menit ke-67) dan Mohammed Rashid (72).
Coach Munster mengungkap kunci kemenangan timnya dari Persija.
"Kunci kemenangan kami ialah mentalitas. Para pemain saling percaya, dan kami terus menekan. Semua pemain 100% berusaha keras untuk menang, bukan untuk hasil imbang,” kata Munster seperti dikutip dari laman Persebaya.
Andai Bali United mengalahkan Dewa United hari ini, posisi Persebaya di puncak klasemen Liga 1 tak tergusur.
- Arema vs Persib Bandung: Upaya Singo Edan Mematahkan Tren Minor
- Arema FC vs Persib: Ze Gomes Ogah Kalah Lagi, Minta Pemain Cetak Gol Cepat
- Arema vs Persib Bandung: Beckham di Ambang Sejarah
- Persib Bandung Pincang saat Bertandang ke Kandang Arema FC
- Kabar Baik Menghampiri Persib Bandung Menjelang Jumpa Arema FC
- Toha, Pemain Lokal Paling Super Hingga Pekan ke-19 Liga 1