Terungkap Lagi, Rencana Pembunuhan PM Turki
Selasa, 10 Maret 2009 – 14:17 WIB

Terungkap Lagi, Rencana Pembunuhan PM Turki
ANKARA - Nyawa Perdana Menteri (PM) Turki Recep Tayyip Erdogan kembali terancam. Kemarin (9/3), lima orang ditangkap di Provinsi Adana yang berada di kawasan selatan Turki, karena diduga kuat merencanakan pembunuhan terhadap tokoh 55 tahun tersebut. Salah seorang di antaranya perempuan.
"Informasi bahwa lima orang ditangkap itu memang benar," ujar Gubernur Adana, Ilhan Atis, kepada AFP kemarin (9/3).
Namun Atis tidak bersedia memberikan informasi lebih detail tentang penangkapan tersebut, baik identitas mereka yang tertangkap, maupun lokasi penangkapan. Dia hanya berjanji merilis pernyataan resmi sesegera mungkin.
Sementara, koran Haberturk melaporkan bahwa penangkapan itu terjadi setelah polisi mendengar pembicaraan mencurigakan dari telepon yang mereka sadap. Konon, satu dari lima orang yang ditangkap tersebut memang berada di bawah pengawasan polisi. Karena itu, polisi telah menyadap teleponnya. Dalam perbincangan itu, perempuan yang teleponnya disadap bertanya kepada lawan bicaranya tentang kapan Erdogan sebaiknya dibunuh.
ANKARA - Nyawa Perdana Menteri (PM) Turki Recep Tayyip Erdogan kembali terancam. Kemarin (9/3), lima orang ditangkap di Provinsi Adana yang berada
BERITA TERKAIT
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global
- Kereta Gantung Terjatuh di Italia Selatan, 4 Tewas
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza
- Gempa Bumi M 5,8 Mengguncang Filipina Rabu Pagi