Terungkap! Metromini di Tragedi Muara Angke Ternyata Tak Uji KIR

Terungkap! Metromini di Tragedi Muara Angke Ternyata Tak Uji KIR
Ilustrasi. Foto: JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Penyelidikan tragedi Muara Angke yang menelan 18 korban jiwa memasuki babak baru. Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Mohammad Iqbal mengatakan, tim penyidik menemukan bukti baru.

Yaitu bus Metromini beroperasi tanpa pengujian kendaraan bermotor atau yang biasa disebut KIR.

"Kalau terbukti ada upaya memalsukan, kami akan panggil pengurusnya," papar Iqbal, Rabu (9/12).

Iqbal menambahkan, masalah pemalsuan atau kendaraan umum yang tidak layak jalan sering merugikan masyarakat. Iqbal pun jenuh dengan pengusaha transportasi yang hanya meraup untung namun tidak memperbaiki operasional kendaraan.

"Kalau pemilik terbukti tidak memiliki (uji KIR) ada proses hukum dia terkena Pasal 263 KUHP," tegas Iqbal. (mg4/jpnn)


JAKARTA - Penyelidikan tragedi Muara Angke yang menelan 18 korban jiwa memasuki babak baru. Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Mohammad


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News