Terungkap Momen Irjen Ferdy Sambo Menangis di Hadapan Pria Ini, Putri Candrawathi?

Terungkap Momen Irjen Ferdy Sambo Menangis di Hadapan Pria Ini, Putri Candrawathi?
Mantan Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo tersangka pembunuhan berencana Brigadir J. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) Ahmad Taufan Damanik mengungkap kejadian saat Irjen Ferdy Sambo menangis hampir satu jam lamanya.

Kejadian mantan kadiv Propam Polri itu menangis berlangsung pada 11 Juli 2022, setelah kematian Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J terungkap ke publik.

Menurut Taufan, Komisioner Komnas HAM Choirul Anam saat pergi bertemu Ferdy Sambo untuk mengetahui peristiwa Duren Tiga.

"Jadi dia (Anam) pergi, saya tanya, kan, kasus apa? Enggak tahu, dia bilang. Oke, sudahlah pergi," ujar Taufan di Jakarta, Selasa (23/8).

Setelah bertemu Ferdy Sambo, Anam kembali melaporkan soal pertemuan tersebut kepada Taufan.

"Dia pulang, datang menemui saya menjelang magrib. Dia bilang tadi ketemu sama Bang Sambo," lanjut Taufan.

Namun, pertemuan Anam dengan Bang Sambo itu tidak menghasilkan apa-apa. Saat itu belum diketahui juga apa yang terjadi di rumah dinas jenderal bintang dua tersebut.

Hal itu karena Ferdy Sambo hanya menangis di hadapan Choirul Anam. Hampir satu jam suami Putri Candrawathi itu berurai air mata.

Ketua Komnas HAM Ahmad Taufan Damanik mengungkap momen Irjen Ferdy Sambo menangis. Putri Candrawathi juga sudah diperiksa. Hasilnya?

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News