Terungkap, Pembunuh Bella Diar Ternyata Pria Ini

jpnn.com, NGAWI - Polisi membekuk tersangka kasus pembunuhan terhadap Bella Diar Ulul Azmi (24) di kebun Jagung Desa Banjarbanggi, Kabupaten Ngawi, Jatim baru-baru ini.
Pelaku adalah Muhamad Iqbal Maulana (19) yang menjadi buronan selama tiga hari dan akhirnya ditangkap di wilayah Sidoarjo.
Tersangka pembunuhan sadis tersebut terpaksa dilumpuhkan oleh petugas karena berusaha kabur saat hendak ditangkap.
Kapolres Ngawi, AKBP Dicky Ario Yustisianto, menjelaskan, Iqbal dan korban baru kenal kurang lebih satu bulan melalui jaringan media sosial.
Motif tersangka melakukan aksi pembunuhan ini karena ingin mengambil barang-barang milik Bella.
"Diduga karena korban melawan maka tersangka melakukan pemukulan hingga pembunuhan itu," kata AKBP Dicky.
Menurut Kapolres, petugas juga menyita barang-barang hasil rampasan pelaku terhadap korban.
“Di antaranya, sepeda motor honda beat AE 3156 JD beserta helm dan tiga handphone," kata Kapolres Ngawi.
Pelaku kasus pembunuhan Bella Diar ditangkap setelah menjadi buronan selama tiga hari
- Polres Blora Gulung Pelaku Pembunuhan yang Menewaskan Ayah dan Anak
- Pelarian Imam Ghozali Berakhir, Pembunuh Ibu Kandung Itu Tertangkap dalam Kondisi Lemas
- Polisi Ungkap Motif Pembunuhan Sadis di Dumai, Oh Ternyata
- Tragis! Seorang Pria di Semarang Tega Habisi Nyawa Ibu Kandungnya
- 51 Hari Tanpa Kejelasan, Keluarga Korban Pembunuhan Minta Polisi Buka Hasil Penyelidikan
- Kasus Pembunuhan Gadis di Gorontalo Masih Misteri, Ini Kata Polisi