Terungkap, Teddy Ternyata Sudah Nikah Lagi Usai Kepergian Lina
Selasa, 15 Desember 2020 – 08:20 WIB

Teddy Pardiyana, suami Lina Jubaidah. Foto: ANTARA/Bagus Ahmad Rizaldi
jpnn.com, JAKARTA - Suami mendiang Lina Jubaidah, Teddy Pardiyana kembali jadi perbincangan.
Setelah ribut dengan keluarga Sule terkait harta warisan Lina, kini beredar kabar bahwa Teddy sudah menikah lagi.
Teddy dikabarkan menikah setelah 7 bulan kepergian Lina yang meninggal pada Januari 2020 lalu.
Kabar pernikahan Teddy juga telah dibenarkan oleh Ketua RT tempat dirinya menetap.
"Iya, dia menikah," kata Ketua RT, Opik Erlangga dalam tayangan Intens Investigasi di YouTube, Senin (14/12).
Ketua RT mengatakan bahwa Teddy menikah secara siri dengan perempuan asal Tasik.
Akan tetapi pernikahan mereka ternyata hanya bertahan seumur jagung.
Teddy dan perempuan tersebut ternyata telah berpisah kembali.
Setelah ribut dengan keluarga Sule terkait harta warisan Lina, kini beredar kabar bahwa Teddy sudah menikah lagi.
BERITA TERKAIT
- Seskab Teddy Naik Pangkat dari Mayor Menjadi Letkol
- Kini jadi Kakek, Sule Bicara Soal Panggilan dari Cucu Pertama
- Soal Wajah Cucu Pertamanya, Sule Bilang Begini
- Sule Ungkap Momen Haru Rizky Febian Menyambut Kelahiran Anak Pertama
- Pasang Badan, Sule Respons Isu Miring Soal Menantunya
- Dapat Cucu Pertama dari Rizky Febian, Sule: Mirip Mahalini