Terus Dikurung, Monaco Masih Imbangi Juventus 0-0

jpnn.com - JUVENTUS- AS Monaco untuk sementara berhasil mengimbangi Juventus dengan skor 0-0 pada babak pertama laga leg pertama perempat final Liga Champions 2014/2015.
Hasil itu tentu cuku bagus jika menilik determinasi yang ditunjukkan tuan rumah. Bermain di Juventus Stadium, Rabu (15/4) dini hari WIB, Juventus mampu menggempur pertahanan Monaco.
Andrea Pirlo yang diplot sebagai pengatur serangan mampu menguasai lini tengah Juventus. Pemain asal Italia itu juga beberapa kali memberikan umpan bagus pada duet Alvaro Morata dan Carlos Tevez.
Sementara, Monaco harus susah payah menahan gelombang serangan tuan rumah. Untungnya, barisan pertahanan tim raksasa Ligue 1 tersebut mampu menjalankan tugasnya dengan baik.
Dalam laga itu, Juventus berhasil menguasai permainan sebanyak 68 persen. Namun, tim racikan Massimiliano Allegri itu hanya bisa melepaskan dua shots on goal atau sama dengan torehan Monaco. (jos/jpnn)
JUVENTUS- AS Monaco untuk sementara berhasil mengimbangi Juventus dengan skor 0-0 pada babak pertama laga leg pertama perempat final Liga Champions
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 10 Pemain Persebaya Raih Kemenangan Penting dari Madura United
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?