Terus Hadirkan Kemudahan, Bank DBS Indonesia: Bisnis Manajemen Kekayaan Akan Terus Tumbuh
Inovasi ini memegang peran penting untuk memperluas dan mempermudah akses berinvestasi dengan dukungan Relationship Manager dan Investment Consultants kami yang berpengalaman dan handal.
Head of Sales and Distributions Consumer Banking Group, Bank DBS Indonesia, Melfrida Gultom menambahkan melalui priority banking DBS Treasures dan private banking D BS Treasures Private Client, Bank DBS Indonesia melakukan dua pendekatan wealth management, yakni investasi dengan pilihan penempatan di dalam dan luar negeri, serta asuransi yang disesuaikan dengan tujuan finansial nasabah.
"Rangkaian produk kami menjawab kebutuhan nasabah di setiap tahap kehidupan, mulai dari pengembangan kekayaan, perlindungan kesehatan, persiapan dana pensiun, legacy /warisan , d an dana pendidikan anak," serunya.
Untuk memperluas jangkauan investasi hingga ke luar negeri, Bank DBS Indonesia juga menawarkan berbagai produk instrumen investasi asing, termasuk investasi syariah di pasar internasional seperti Amerika Serikat (AS), Hongkong, dan Tiongkok.
Untuk beberapa bulan ke depan, Bank DBS Indonesia berencana memperluas jangkauan penempatan investasi ke India, serta dana yang berfokus pada tema tertentu.
“Menjawab tantangan untuk mempermudah akses wealth management di kondisi sekarang ini, Bank DBS Indonesia menyediakan berbagai inovasi digital supaya nasabah dapat melakukan transaksi dan investasi di mana saja dan kapan saja. Melalui aplikasi digibank by DBS, nasabah dapat melakukan beragam transaksi keuangan 24/7 seperti penempatan deposito dalam 12 mata uang asing, pembelian Obligasi Pasar Primer dan Sekunder, bahkan transfer dana ke dalam dan luar negeri secara real time," terang dia.
Tak hanya itu, fasilitas Instruksi Melalui Telepon hadir melengkapi guna mempermudah berbagai transaksi seperti pembelian Obligasi Pasar Sekunder dan 12 mata uang asing tanpa harus ke cabang.
Pembelian beragam produk asuransi pun cukup dengan video call, tanpa perlu tatap muka langsung.(chi/jpnn)
Komitmen Bank DBS Indonesia memperkuat posisi sebagai mitra manajemen kekayaan terpercaya dengan memberikan solusi pengelolaan & perlindungan.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Sapi Perah Bunting dari Australia Sudah Tiba di Indonesia
- US-ABC Dukung Penuh Penguatan Kerja Sama Perdagangan dan Investasi dengan Indonesia
- Tip dari Analis Octa untuk Investor Pemula, Wajib Tahu!
- Kini Ada Lifestyle Protection untuk Proteksi Kerusakan dan Kehilangan Barang saat Berbelanja
- Anindya Bakrie Optimistis ICA-CEPA Akan Perbesar Investasi Kanada & Buka Peluang Ekspor Produk Indonesia
- Kanwil Bea Cukai Jakarta Terbitkan 2 Izin Kawasan Berikat dalam Sehari