Terus Kaji Proses Pembelian Lahan Sapi di Australia

jpnn.com - JAKARTA - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) memastikan proses pembelian lahan sapi 1 juta hektare di Australia saat ini terus berjalan. Hal itu dikatakan Deputi Bidang Industri Primer Kementerian BUMN, Muhammad Zamkhani.
"Jalan terus, itu diserahkan pada Pupuk Indonesia dan RNI," ujar dia di Jakarta, Kamis (13/3).
Mengenai mundurnya rencana pembelian lahan ini, Zamkhani menegaskan bahwa hal itu tak ada kaitannya dengan politik. Banyak faktor yang mempengaruhi molornya pembelian lahan sapi di Australia. Salah satunya yakni karena merosotnya nilai tukar rupiah.
"Nggak ada hubungannya dengan politik. Masalahnya waktu rupiah itu melemah, itu pertimbangan kurs. Di sana juga untuk memiliki tanah nggak gampang," seru dia.
Kendati begitu, tak lama lagi keputusan untuk membeli lahan ternak di negara Kanguru itu akan diputuskan. "Ini (RNI dan Pupuk Indonesia-red) lagi ke sana lagi, tahun ini akan diputuskan. Kita tunggu saja," seru dia.(chi/jpnn)
JAKARTA - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) memastikan proses pembelian lahan sapi 1 juta hektare di Australia saat ini terus berjalan.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang
- Satgas Ramadan & IdulFitri Pertamina Dinilai Berhasil Memitigasi Lonjakan Permintaan BBM