Terusir Speedway
Oleh Dahlan Iskan
Hanya saja jenis motor Speedway ini tanpa rem. Giginya (gear) hanya satu. Motornya kelihatan kecil tapi cc-nya 500.
Mesin motornya didesain khusus. Bahan bakarnya metanol - -untuk memperoleh spontanitas lebih tinggi dan kecepatan maksimal. Metanol itu harus murni --tidak boleh ada tambahan, additive apa pun.
Kok nenek itu menguasai Speedway?
"Saya sudah menyukainya sejak umur sembilan tahun," ujar si nenek.
Hah?
Saya tidak tahu sama sekali apa itu Speedway --sampai umur saya mendekatinya.
"Suami saya ini juga tidak tahu Speedway. Ia hanya mengantar saya," katanya. Sambil mengejek suaminya. Yang diejek memegang tangan istrinya lalu menggoyang-goyangkannya. Kami pun tertawa. Sambil beringsut maju.
"Nontonlah nanti sore. Jam lima, tetapi jam tiga sudah harus di stadion," katanya. "Dekat kok. Lampu bangjo itu belok kiri sedikit," tambahnya.