Tes Calon Mahasiswa, PTS Bisa Dompleng SNMPTN
Senin, 16 Juli 2012 – 21:34 WIB
JAKARTA - Perguruan Tinggi Swasta (PTS) tak perlu repot-repot menggelar sendiri ujian seleksi calon mahasiswa baru. Mulai 2013, PTS bisa bergabung untuk ikut dalam sistem Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) layaknya PTN. Menurutnya, hal tersebut sangat dimungkinkan karena sudah diatur di dalam UU PT. Nuh menerangkan, pemerintah menetapkan ujian masuk gratis ini dengan pertimbangan kondisi sebagian besar keluarga calon mahasiswa, yang tergolong tidak mampu.
“Di dalam UU PT sudah disebutkan bahwa ada proses seleksi calon mahasiswa bersama antara PTN dengan PTS. PTS bisa ikut gabung di dalam sistem SNMPTN,” ungkap Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Mohammad Nuh kepada JPNN di Jakarta, Senin (16/7).
Ide seleksi bersama ini, lanjut Nuh, juga dibarengi dengan gratisnya mengikuti ujian SNMPTN di tahun 2013. “Tahun depan, ujian masuk melalui SNMPTN gratis. Kalau PTS mau bergabung di SNMPTN, maka calon mahasiswa yang ingin masuk PTS juga gratis ujian masuknya,” jelasnya.
Baca Juga:
JAKARTA - Perguruan Tinggi Swasta (PTS) tak perlu repot-repot menggelar sendiri ujian seleksi calon mahasiswa baru. Mulai 2013, PTS bisa bergabung
BERITA TERKAIT
- Santri Disabilitas di Bandung Terima Beasiswa Pendidikan Khusus
- Kuliah Tamu di BINUS University, Dosen FISIP UPNVJ Bicara soal Netnografi
- Siap-siap! Sumbangsih Cup 2025 Segera Digelar, Dijamin Seru dan Meriah
- Unika Atma Jaya Resmikan School of Bioscience, Technology, and Innovation
- Sandang Gelar LL.M dari Kampus Top, Fidela Gracia: Terima Kasih President University
- Memutus Rantai Kemiskinan Lewat Pendidikan, BSI Maslahat Gandeng Ganesha Operation