Tes CPNS, BKD Siapkan 135 Komputer
jpnn.com, SIDOARJO - Sebanyak 6.692 calon pegawai negeri sipil (CPNS) harus bersiap-siap menjalani tes. Yakni, seleksi kompetensi dasar (SKD) dan seleksi kompetensi bidang (SKB).
Kabid Pengembangan Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sidoarjo Hapy Setyaningtyas menjelaskan, BKN sudah menyusun jadwal pelaksanaan dua tes tersebut.
SKD dijadwalkan pada 26 Oktober hingga 17 November, sedangkan SKB dilaksanakan pada 22-28 November. ''Namun, tanggal pastinya masih dirapatkan,'' ujarnya.
Hapy mengatakan, BKD Sidoarjo sudah mengirim surat ke Kantor BKN Regional II Surabaya. Isinya meminta kejelasan tanggal tes.
Dalam surat itu, BKD juga menyampaikan usulan pelaksanaan ujian. ''Untuk Sidoarjo, kami minta dimulai 2 November. Waktu ujian selama 11 hari,'' paparnya.
Agar berjalan lancar, BKD melakukan sejumlah persiapan. Yang paling penting, kata Happy, adalah komputer. Sebab, seluruh ujian menggunakan sistem computer assisted test (CAT).
Karena itu, dibutuhkan 135 komputer. Ujian diadakan di gedung BKD. Karena jumlah peserta mencapai 6.692 orang, ujian akan dibagi menjadi beberapa gelombang. ''Setiap hari ada lima sesi tes,'' ucapnya.
Persiapan lain adalah listrik. BKD sudah berkoordinasi dengan PLN. Ketika tes berlangsung, tidak ada pemadaman listrik.
Seleksi kompetensi dasar CPNS 2018 dijadwalkan pada 26 Oktober hingga 17 November.
- 5 Temuan BPK terhadap Pelaksanaan Tes CPNS 2018
- Sudah Diangkat jadi PNS, Tapi Masih Sedih Ada Teman Honorer K2 Tak Lolos CPNS
- Pernyataan Terbaru BKN soal SK Pengangkatan CPNS
- Selamat 1.964 PNS Baru Sudah Terima SK
- Ada CPNS Belum Bertugas tapi Sudah Minta Pindah
- Gaji Pertama CPNS Baru Hanya 80 Persen dari Gapok