Tes Pasar, Wuling Segera Luncurkan 2 Model Low MPV

jpnn.com, JAKARTA - Wuling bersiap meluncurkan dua model low multi-purpose vehicle, yakni Confero dan Confero S.
Keduanya memakai mesin berkapasitas 1.500 cc.
Peluncuran dua model sekaligus menjadi tes pasar untuk melihat animo konsumen.
Tahun depan, Wuling berencana mengeluarkan Confero bermesin 1.200 cc dan satu mobil dengan kelas di atas Confero.
”Dengan tiga model, diharapkan produksi tahun depan bisa mencapai 40 ribu unit,” kata President Director Wuling Motors Xu Feiyun, Jumat (4/8).
Untuk mengejar target produksi dan meningkatkan tingkat kandungan dalam negeri (TKDN), Wuling berupaya menggandeng lebih banyak supplier lokal.
”Saat ini TKDN yang kami miliki sekitar 56 persen. Kami akan terus meningkatkan jumlah pemasok komponen lokal untuk bergabung bersama kami di supplier park,” kata Feiyun.
Feiyun menjelaskan, pihaknya telah memiliki 50 diler penjualan dan layanan purnajual di Indonesia.
Wuling bersiap meluncurkan dua model low multi-purpose vehicle, yakni Confero dan Confero S.
- Penjualan Mobil Januari-Februari, Wuling Satu-satunya Perwakilan Tiongkok di 10 Besar
- Wuling Air ev Bersinar di IIMS 2025
- Menang Kompetisi Desain, Mafazi Bawa Wuling BinguoEV
- IIMS 2025, Wuling Tebar Promo Menguntungkan
- Beli Mobil Listrik Wuling BinguoEV Pada Februari, Bisa Dapat Harga 50 Persen
- Wuling Merilis Mobil Listrik Mungil Serbaguna, Harga Rp 100 Jutaan