Tes PPPK Bikin Galau, Honorer Menuntut Afirmasi Usia & Masa Kerja

jpnn.com, JAKARTA - Menjelang pendaftaran PPPK 2024, honorer dibuat galau dengan adanya wacana tes.
Sesuai PermenPANRB 6 Tahun 2024, seleksi PPPK 2024 terdiri dari administrasi dan kompetensi.
Tes PPPK 2024 untuk kompetensi teknis, manajerial, sosio kultural, dan wawancara menggunakan sistem computer assisted test Badan Kepegawaian Negara (CAT BKN).
"Tes PPPK 2024 untuk semua honorer ini bikin semua galau. Kasihan honorer yang umurnya tua dan masa kerjanya lama, " kata Ketua DPD Aliansi Honorer Nasional (AHN) Provinsi Riau Eko Wibowo kepada JPNN, Jumat (2/8).
Kegalauan honorer senior ini lanjut Pak Ekowi, sapaan akrabnya, lantaran banyak tenaga non aparatur sipil negara (non-ASN) yang usianya muda.
Mereka baru mengabdikan diri 1 atau 2 tahun sehingga seharusnya mengikuti seleksi CPNS.
"Ini pertandingannya enggak imbang, makanya pemerintah harus memberikan kekhususan kepada honorer tua dan pengabdiannya lama," tegas Pak Ekowi.
Guru pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) ini menambahkan, jika pemberian afirmasinya disamaratakan dengan mengambil patokan masa kerja di atas 3 tahun, maka banyak yang tidak akan lulus.
Jika harus tes PPPK 2024, pimpinan honorer minta ada afirmasi usia dan masa kerja
- Honorer K2 Adukan Masalah Rekrutmen PPPK 2024 ke Komnas HAM, Semoga Didengar Prabowo
- Info Anyar Kemendikdasmen soal Jadwal SPMB 2025, 4 Jalur Utama, Wali Murid Bersiap
- 5 Berita Terpopuler: Fakta Terungkap, Guru Beserdik Degdegan Tak dapat TPG, tetapi Honorer Masih Terima Haknya
- Inilah Syarat Honorer Dialihkan menjadi Outsourcing, Segera Diurus ya
- Bukan Hanya Guru Honorer yang Tunjangannya Naik 100%, Alhamdulillah
- Ada Pendataan Honorer Tidak Bisa Daftar PPPK 2024, tetapi Masih Dibutuhkan