Tesla Akhirnya Memilih Membangun Pabrik ke-4 di Berlin daripada Inggris

jpnn.com - Tesla akhirnya memutuskan lokasi Gigafactory baru akan dibangun di Eropa, tepatnya di Berlin, Jerman.
CEO Tesla, Elon Musk mengatakan melalui akun Twitter miliknya, bahwa Gigafactory 4 Tesla akan dibangun di Berlin, dekat bandara Berlin Brandenburg, dan produksi akan dimulai pada tahun 2021.
Berlin Gigafactory akan menjadi fasilitas menyeluruh yang akan memproduksi baterai, powertrain dan kendaraan.
Tesla Model Y ditetapkan sebagai model pertama yang diluncurkan dari jalur perakitan, yang akan diikuti oleh Model 3.
????♥????? GIGA BERLIN ????♥????? — Elon Musk (@elonmusk) November 12, 2019
Pemilihan Jerman dibanding Inggris ialah soal kondisi politik yang lebih kondusif.
Menurut Elon, Inggris terlalu berisiko karena ketidakpastian soal Brexit.
Tesla akhirnya memutuskan lokasi Gigafactory baru akan dibangun di Eropa, tepatnya di Berlin, Jerman.
- Elon Musk Harusnya Bertandang ke Auto Shanghai, Ada Rival Kuat Tesla Cybertruck
- Tesla Terpaksa Setop Penjualan Model S dan X
- Demo di Akhir Pekan, Ribuan Warga Amerika Kecam Persekutuan Elon Musk & Donald Trump
- Renovasi Rumah
- Dunia Hari Ini: Mobil Tesla Jadi Target Pengerusakan di Mana-Mana
- Ketinggalan Malas